Peluang Usaha Paling Menjanjikan Tahun 2022

  • April 14, 2024
  • SEO Agency Indonesia
  • 12 min read

ada banyak peluang usaha paling menjanjikan dengan modal kecil di bidang franchise jasa makanan dan minuman yang bisa anda jadikan referensi bisnis dan usaha

Waktu terus berjalan! 2021 telah berlalu dan kini saatnya menyongsong 2022! Terutama buat kamu yang masih galau mencari peluang usaha paling menjanjikan di tahun ini.

Menariknya, semakin maju sebuah teknologi dan zaman, peluang usaha bisa dilakukan oleh siapa saja selama masih mau belajar dan mengembangkan skill.

Sudah bukan zamannya lagi mengeluh karena lulusan SMA atau tak memiliki gelar di belakang nama! Pergerakan era seperti sekarang sudah menyediakan arena yang lebih fair buat siapa saja yang berusaha dalam mengembangkan diri dan mencari cuan.

Peluang Usaha Paling Menjanjikan

Sekolah boleh tinggi-tinggi, tapi skill-nya juga harus kamu tingkatkan! Dengan begitu, kita masih bisa membuat dapur ngebul sekalipun lapangan kerjaan terbatas atau terkena efek daripada pandemi.

Adapun ide peluang usaha yang paling menjanjikan tahun 2022 adalah sebagai berikut.

1. Bisnis Dropship

Sudah bukan rahasia lagi jika bisnis dropshipping menjadi salah satu jenis usaha yang paling banyak dilirik, terutama oleh ibu-ibu muda.

Secara sederhananya, bisnis ini merupakan metode pemenuhan ritel di mana bisnis tidak menyimpan produk dalam bentuk stok, melainkan berdasarkan pesanan.

Jikapun ada, stok tersebut haruslah dalam jumlah kecil dan tak ada batas waktu (seperti makanan yang ada kadaluarsanya, maka tak bisa dilakukan).

Sistem pemasarannya pun cukup efektif karena melalui online, entah itu gabung di website e-commerce seperti tokopedia dan shopee, atau membuat website sendiri secara mandiri.

2. Kursus Online

Terutama jika kamu pernah berprofesi sebagai pengajar, kini saatnya melebarkan sayap kamu sebagai tutor di internet.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan, dimulai dari berbasis meeting menggunakan aplikasi seperti Zoom, atau membuat stok video untuk kemudian di upload di Udemy.

Biar sekali kerja namun cuannya berkali-kali, maka jadikan kursus online tersebut menjadi sebuah produk digital berupa video atau ebook.

Yang terpenting adalah sistem marketingnya tepat dan gaya promosi pelajaran kamu meyakinkan.

Jadi, alangkah baiknya dimulai dari sekarang mengumpulkan komunitas sendiri melalui jejaring sosial seperti Youtube atau Instagram.

Bedakan antara konten gratisan dan premium. Gunanya konten gratisan adalah untuk menarik minat orang sekaligus promosi daripada konten premium yang tengah kamu jual.

3. Penulis Online

Sementara peluang bisnis sebagai penulis online mungkin akan sangat cocok dipegang oleh anak sastra atau sekedar hobi menulis.

Tapi saat masuk ke dalam dunia bisnis, maka ada beberapa aturan yang harus dipelajari terlebih dahulu.

Misalnya untuk pembuatan landing page, maka harus mampu menggelitik psikologi, brainstorming, dan sebagian besar bentuk artikelnya persuasif tanpa harus terlihat promosi.

Ada pula penulis artikel yang dikhususkan untuk updating website dengan kaidah SEO atau google guideline.

Untungnya, mempelajari tata cara SEO dan landing page bisa dilakukan dengan cepat selama kamu sudah punya basic menulis di dalam diri sendiri.

4. Desainer Website

Sama halnya seperti desainer baju dan melukis, mendesain website juga membutuhkan selera seni yang tinggi.

Belum lagi harus ada perpaduan skill programming yang mumpuni sekalipun website tersebut nantinya dibuat dengan menggunakan website builder yang user friendly.

Namun dari sisi keuntungannya adalah permintaan jasanya yang tak surut. Bahkan 5 tahun ke depan diperkirakan bahwa semua perusahaan startup dan UMKM akan menginginkan website bisnisnya sendiri.

Website akan menjadi sebuah kebutuhan, karena siapa saja yang tak mengikuti arah zaman maka perusahaan pun akan cepat bangkrut kurang dari 5 tahun saja.

5. Jual Jasa Tertentu

Selain daripada penulis online dan website designer, ada pula beberapa jasa yang hanya diketahui oleh beberapa komunitas saja.

Berkat sifatnya yang nampak terselubung, maka keuntungan yang bisa kita dapatkan adalah minimnya persaingan, sehingga lebih cepat memulai maka akan semakin bagus.

Beberapa jasa yang disarankan adalah praktisi SEO, Search Engine Marketing, real estate, hingga jenis-jenis yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari seperti pelatih binatang peliharaan, baby sitter yang dapat dipesan online, cleaning service, dan lain sebagainya.

Kita juga bisa melakukannya secara perorangan atau grup, tergantung dari preferensi masing-masing.

Namun jika permintaannya tiba-tiba meningkat drastis, maka mau tak mau harus merekrut tenaga kerja baru biar cuan yang didapatkan menjadi lebih maksimal.

6. Jual Kerajinan Tangan Sendiri

Kita kembali lagi ke website ecommerce, terutama jika kamu suka dengan hal-hal yang berbau handcraft atau DIY.

Baca juga  Belajar Bisnis Online Itu Mudah, Ikuti 20 tips ini !

Dulu kerajinan tangan ini dijadikan mata pencaharian bagi penjual lokal kepada turis di daerah pariwisata tertentu.

Akan tetapi sekarang sektor pariwisata menurun drastis, dan harus kamu akali dengan mulai menjual kerajinan sendiri melalui online.

Keuntungan terbesar dari mengambil peluang usaha paling menjanjikan tahun 2022 ini adalah hampir tidak adanya saingan yang mampu mengusik.

Soalnya, segala macam barang yang kita buat pasti bersifat khas karena hasil kepiawaian tangan kita sendiri.

7. Bangun Komunitas Sendiri

Komunitas yang kita bangun memang bisa diarahkan pada produk digital seperti yang sudah disebutkan di atas.

Namun tahukah kamu jika sebenarnya komunitas tersebut pun sudah mampu memberikan kita cuan yang begitu melimpah?

Semakin banyak maka uang pun akan semakin tinggi. Bahkan gaya ini sudah menjadi tren peluang usaha paling menjanjikan tahun 2022 dengan rating tertinggi.

Caranya adalah dengan membuat sebuah akun di medsos atau channel di Youtube. Buat konten yang bermanfaat dan menghibur.

Jika follower dan subscriber semakin tumbuh dari hari ke hari, bukan hanya iklan yang akan membayar kita, juga sampai pada sponsor dan endorsement saling mengantri untuk kita perkenalkan pada followers.

8. Menjadi Webmaster

Hobi menulis memang bisa mendatangkan tawaran pembuatan artikel, update artikel, hingga yang paling mahal berupa landing page.

Namun jika kamu memiliki modal yang agak berlebih, maka membuat website sendiri lebih disarankan karena akan menjadi passive income yang nyata.

Budget yang dipersiapkan tersebut akan dipergunakan untuk desain website, membuat artikel, hingga SEO.

Jika misalnya kamu bisa salah satunya, maka akan mengurangi biaya dan modal. Akan tetapi jangan lakukan ketiganya secara bersamaan, bisa-bisa otak kamu akan overwhelming sehingga bisnis terancam tidak jalan.

Desain website merupakan budget yang paling murah. Sementara pembuatan artikel ada di tengah-tengah. Lain lagi dengan jasa SEO yang harus dikeluarkan setiap bulannya antara jutaan hingga puluhan juta rupiah.

Sebagai gantinya, kita akan dibanjiri oleh visitor dan bisa mendapatkan cuan dari penjualan atau cuan melalui iklan di Google Adsense.

9. Menjadi Affiliate Marketing

Ini adalah terusan daripada peluang usaha paling menjanjikan tahun 2022 di atas, karena sebagian besar affiliate pastinya membutuhkan website pribadi.

Secara sederhananya, affiliate ini bertugas untuk memasarkan produk orang lain melalui website kita. Jika berhasil menjual, maka kita akan mendapatkan jangkrik persentase sesuai kesepakatan.

Ada banyak program affiliate yang berkualitas dan terpercaya, diantaranya adalah Amazon, CJ Junction, Ebay, dan lain sebagainya.

10. Peluang Usaha Pengolahan Sampah Plastik

Saat ini keberadaan akan limbah plastik seakan mengancam kesehatan dan dapat mencemari lingkungan. Jika kita pelajari lebih dalam, sebenarnya limbah plastik yang ada di tempat sampah saat ini ternyata bisa kita manfaatkan sebagai peluang bisnis usaha baru.

Peluang bisnis dengan memanfaatkan limbah plastik ini merupakan sebuah bisnis tanpa modal akan tetapi menghasilkan omset jutaan rupiah tiap bulannya.

Tentunya limbah plastik yang akan kita gunakan nantinya harus melalui beberapa proses pembersihan akan tidak tercemar oleh kuman dan bakteri. Berikut peluang usaha pengolahan sampah plastik menjadi perabotan rumah :

1. Membuat Taplak Alas Meja Menggunakan Plastik Bekas

Tahukah Anda bahwa plastik bekas yang berasal dari berbagai macam produk bisa kita sulap menjadi sebuah alas meja atau taplak meja? Untuk menjalankan bisnis ini sebenarnya tidak dibutuhkan modal apapun, kita hanya mengumpulkan berbagai macam plastik bekas yang ada di bak sampah kemudian dicuci dengan cairan pembersih.

Setelah itu, plastik bekas tadi digunting dengan bentuk yang beraneka ragam kemudian direkatkan satu sama lain dan jadilah taplak atau alas meja.

2. Membuat Payung Dari Limbah Plastik

Untuk membuat sebuah payung yang kedap air tidak selalu dibutuhkan kain parasit untuk membuatnya. Kita juga bisa membuat sebuah payung dengan menggunakan bahan plastik bekas. Plastik bekas yang penulis maksud ialah plastik bekas yang memiliki bentuk agak tebal.

Kemudian plastik tersebut dicuci dan direkatkan satu sama lain hingga membentuk sebuah tutup payung. Pengerjaan akhirnya tinggal kita pasang pada kerangka payung dan jadilah sebuah payung murah berkualitas dari bahan limbah plastik.

3. Membuat Tas Lucu Dari Plastik Bekas

Limbah plastik rumahan ternyata bisa kita manfaatkan keberadaannya untuk dijadikan sebagai tas serbaguna dan multifungsi. Peluang bisnis ini bisa kita lakukan tanpa mengeluarkan modal. Kita tinggal mengumpulkan berbagai macam plastik bekas yang kemudian kita sterilkan dari bakteri.

Setelah itu, kita bisa menjahit atau merekatkan plastik satu sama lain untuk dibentuk menjadi sebuah tas lucu dan juga kedap air.

11. Peluang Usaha Bisnis Indekos

Indekos merupakan tempat penyewaan tempat tinggal, baik yang sudah lengkap peralatan didalamnya maupun belum. Berbeda dengan kontrakan, pada umunya indekos hanya terdiri dari satu ruangan yang digunakan untuk ruang tidur.

Sementara itu kontrakan biasanya terdiri dari beberapa ruangan dan kamar. Pada umunya indekos banyak ditemui di daerah perkantoran, kampus atau daerah padat penduduk.

Apabila anda mempunyai rumah yang mempunyai kamar kosong bayak atau rumah yang tidak ditempati, tidak ada salahnya anda dapat menyewakan kamar atau rumah anda, apalagi bila rumah anda berdekatan dengan perkantoran atau kampus.

Baca juga  Review Produk Pinjaman Bank BRI Terbaru

Ada beberapa hal yang perlu anda ketahui dalam usaha kontrakan yaitu sebagai berikut.

Jika ingin berbisnis kontrakan berikut beberapa hal yang harus disiapkan:

1. Mempunyai lahan di daerah yang akan dikontrakan. Ada baiknya jika lahan tersebut sudah milik pribadi dan letaknya strategis.
2. Memberlakukan syarat khusus sehingga tau apa saja hak dan kewajiban pemilik rumah dan juga orang yang mengontrak tersebut.
3. Membeli perabotan indekos, seperti tempat tidur, lemari, meja belajar dan perabotan lainnya.
4. Memberikan pelayanan kepuasan terhadap pengontrak

Anda perlu memperhatikan langkah-langkah berikut untuk memulai bisnis indekos.

1. Memilih calon pengontrak yang sesuai keinginan kita agar tidak menyesal dikemudian hari.
2. Memberikan kepuasan konsumen, salah satunya dengan memberikan pelayanan seperti berikut.

• Memperhatikan kuantitas atau kecukupan air sepanjang waktu. Pemilik kontrakan berkewajiban menyediakan air bersih untuk pengontrak.
• Membuat ventilasi yang cukup di dalam ruangan kontrakan karena sirkulasi udara yang baik sangat dibutuhkan oleh pengontrak.
• Mendesain kamar mandi senyaman mungkin. Tidak perlu besar yang penting bersih.
• Mempertimbangkan dalam menentukan harga kontrakan sebanding dengan fasilitas yang diberikan
• Mengadakan renovasi secara teratur sangat penting, baik dari segi cat rumah, fasilitas maupun beberapa tempat lain yang harus diperbaiki.

Ada beberapa cara yang dapat anda lakukan dalam memasaarkan usaha kontrakan sebagai berikut.

1. Promosi secara konvensional dari mulut ke mulut merupakan salah satu cara yang efektif. Anda dapat memanfaatkan beberapa jaringan seperti teman-teman, keluarga dan juga mantan penghuni mkontrakan.
2. Promosi melalui leaflet/brosur. Brosur dapat dibagikan di tempat yang srtategis atau tempat yang sesuai untuk dipromosikan, seperti daerah perkantoran, pabrik, kampus atau sekolahan.
3. Promosi melalui calo kontrakan, yaitu membawa dan mengantarkan calon pengontrak ke rumah anda. Akan tetapi promosi lewat calo mempunyai resiko, yaitu seringnya meminta harga yang tinggi kepada pemilik kontrakan.
4. Promosi dengan cara menempelkan kertas pengumuman di depan rumah anda bahwa di rumah anda ada kamar yang dikontrakan.

12. Peluang Usaha Mobil Pick Up dan Sepeda TigaRoda

Memiliki sebuah mobil pickup atau sepeda motor tiga roda ternyata bisa kita gunakan untuk menjalankan sebuah bisnis usaha sendiri. Terlebih bisnis yang menggunakan kendaraan mini ini sedang trend di berbagai daerah utamanya di ibukota.

Cara menjalankan bisnis menggunakan kendaraan mini juga terbilang sangat mudah dan praktis.
Melihat peluang bisnis menggunakan kendaraan mini ini sangat menguntungkan, maka tak ada salahnya jika Anda mencoba salah satu peluang bisnis usaha sendiri yang ada dibawah ini.

Berikut peluang usaha bisnis yang bisa Anda lakukan dengan memanfaatkan mobil pickup dan sepeda tiga roda:

1. Bisnis Food Truck

Bisnis Food Truck merupakan bisnis yang saat ini tengah tenar. Untuk menjalankan bisnis ini sangat sederhana sekali, kita hanya menjualkan berbagai macam makanan baik itu makanan ringan atau nasi untuk makan dari atas kendaraan pickup atau sepeda roda tiga.

Tentunya sebelum menjalankan bisnis ini Anda harus mendesain seunik mungkin kendaraan yang ingin Anda gunakan nantinya untuk menarik hati para konsumen. Dan jangan lupa untuk melakukan promosi melalui radio, internet, serta sosial media lainnya untuk menyebarluaskan bisnis yang sedang Anda jalankan.

2. Bisnis Menjual Peralatan Rumah Tangga Keliling

Jika kita perhatikan, saat ini banyak sekali ibu rumah tangga yang eggan pergi ke pasar untuk membeli peratan rumah yang mereka butuhkan. Dari sini kita bisa memanfaatkan peluang yang ada dengan taktik jemput bola.

Cobalah mendesain kendaraan Anda semaksimal mungkin untuk dijadikan tempat berjualan peralatan rumah keliling. Dan jangan lupa kendaraan tersebut dilengkapi dengan salon sebagai pemutar musik sekaligus speaker dan mic untuk melakukan promosi.

3. Bisnis Berjualan Es Kelapa Muda

Saat ini berjualan sebuah es kelapa muda menggunakan pickup dan sepeda tiga roda sedang marak dilakukan oleh semua orang. Hal ini mengingat bisnis berjualan es kelapa muda hanya dibutuhkan modal yang kecil akan tetapi hasilnya bisa berlipat ganda.

Hal lainnya yang menguntungkan adalah, dengan menggunakan kendaraan mini ini kita bisa berkeliling untuk mencari spot keramaian untuk tempat berjualan.

13. Peluang Usaha Jahe Merah

Usaha Jahe Merah adalah salah satu ide bisnis yang akan kita kupas bersama di halaman kali ini. Kenapa harus jahe merah yang kita jadikan bisnis. Sebab jahe merah sendiri sangat mudah perawatannya, kita tak perlu repot-repot untuk menyempatkan waktu yang banyak dalam perawatannya, hanya saja paling memberikan pupuk serta pembasmi hama dari tanaman jahe merah tersebut.

Bisnis budidaya jahe merah, prospeknya cerah. Hal ini dapat kita lihat dari permintaan yang cukup tinggi, baik ditingkat nasional atau international akan kebutuhan jahe merah tersebut. Dapat dipastikan prospek kedepannya pun juga cukup cerah.

Tentu kita ketahui bersama, betapa besarnya khasiat serta manfaat dari jahe merah ini bagi kesehatan, sehingga menjadikan salah satu faktor beberapa perusahaan memanfaatkannya untuk bahan baku obat-obatan, jamu, bumbu masak, atau pun minuman. Sehingga, pabrik pun juga berlomba-lomba untuk mendapat stok jahe merah terbaik dari pembudidaya jahe merah tersebut.

Perhatikan mulai dari perawatannya. Untuk perawatannya-pun tidak memerlukan teknik secara khusus, cukup menyiramnya setiap 2 hingga 3 minggu sekali, dengan waktu yang sama. Campurkan saja dengan pupuk organik, disemprot dengan insektisida, pada media tanamnya, agar melindungi tanaman dari hama dan penyakit yang menyerang.

Kurang lebih seperti itulah kisi-kisinya, mulai dari prospek, sampai perawatan yang bisa Anda lakukan dalam melirik peluang usaha jahe merah. Jangan ragu, sebab ini bisa menjadi peluang usaha yang menguntungkan.

Silahkan pilih sesuai referensi masing-masing dan sesuaikan dengan target market yang tengah disasar ya!

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *