Madrasah Aliyah merupakan jenjang pendidikan formal setara Sekolah Menengah Atas. Lembaga pendidikan ini dikelola oleh Kementrian Agama dan terbagi atas Madrasah Aliyah umum serta Madrasah Aliyah Kejuruan.
Kurikulum Madrasah Aliyah pada dasarnya serupa dengan Sekolah Menengah Atas, akan tetapi ada lebih banyak porsi pendidikan mengenai agama Islam. Hal lain yang berbeda adalah logo madrasah aliyah negeri jika dibandingkan dengan logo sma negeri.
Struktur Madrasah Aliyah
Adapun struktur Madrasah Aliyah terdiri dari pimpinan madrasah oleh kepala madrasah yang langsung diawasi oleh komite madrasah. Kepala madrasah membawahi bidang layanan berupa tata usaha dan bendahara.
Kemudian terdapat wakil kepala madrasah yang membidangi kurikulum, kesiswaan, sarana dan prasarana, humas dan hafalan Al Quran serta jajaran guru atau pengajar.
Logo Madrasah Aliyah Negeri
Logo Madrasah Aliyah Negeri pada dasarnya serupa dengan logo Kementrian Agama. Logo tersebut memiliki bentuk bingkai segi lima yang memiliki makna 5 sila Pancasila dan 5 pasal dalam rukun Islam.
File Name : Logo Madrasah Aliyah Negeri PNG IfoxSoftCom
Size : 393 Kb
Format : PNG
Download : [su_button url=”https://docs.google.com/uc?export=download&id=1pQ0I8VhMGXO2kOABllEmBtYI1JJT5DV0″ target=”blank” background=”#f5af1a”]Google Drive[/su_button]
[adinserter block=”1″]
Pada bagian dalamnya terdapat bintang di bagian atas tengah dan di bawah samping terdapat gambar padi dan kapas yang mengapit sebuah kitab suci Al Quran yang terbuka. Sedangkan pada bagian bawahnya terdapat pita dengan tulisan Ikhlas Beramal.
Bintang melambangkan nilai ketuhanan sesuai dengan sila pertama Pancasila. Padi dan kapas memiliki makna kesejahteraan masyarakat dan Al Quran yang terbuka melambangkan pendidikan agama Islam yang terbuka bagi semua.
Sama juga dengan ini :
Lambang Madrasah Ibtidaiyah |
Lambang Madrasah Tsanawiyah Negeri |
Lambang Madrasah Aliyah Negeri
Lambang Madrasah Aliyah Negeri setiap sekolah dapat berbeda – beda. Lambang tersebut memiliki fungsi sebagai identitas yang membedakan madrasah aliyah negeri yang satu dengan madrasah aliyah negeri lain.
Lambang madrasah ini umumnya digunakan berdampingan dengan logo madrasah yang serupa dengan logo Kementrian Agama Republik Indonesia.
Profil Madrasah Aliyah
Adapun profil Madrasah Aliyah merupakan informasi singkat mengenai Madrasah Aliyah yang bersangkutan. Profil ini umumnya memuat informasi mengenai nama madrasah, alamat, tahun berdiri, jurusan yang ada serta jumlah kelas serta daya tampung siswa yang dimiliki.
Informasi pada profil sekolah madrasah aliyah ini merupakan rangkuman informasi umum mengenai sekolah yang bersangkutan.
Tujuan Madrasah Aliyah
Madrasah Aliyah didirikan dengan tujuan memberikan layanan pendidikan di bidang ilmu agama, ilmu pengetahuan dan teknologi, bahasa serta seni. Sebagai lembaga pendidikan berbasis agama Islam, madrasah aliyah juga memiliki tujuan menciptakan manusia yang beriman kepada Allah SWT.
Madrasah Aliyah memiliki tujuan memberikan keseimbangan kesempatan untuk belajar tentang ilmu pengetahuan sebagai bekal hidup di dunia dan ilmu agama yang dapat menjadi pegangan nilai dalam kehidupan sekaligus sebagai bekal di akhirat kelak.
Visi Misi Madrasah Aliyah
Adapun visi dan misi Madrasah Aliyah merupakan dasar filosofis dan tujuan dari pendidikan yang dilakukan di lembaga pendidikan tersebut.
[su_dropcap size=”2″]1[/su_dropcap] Visi Madrasah Aliyah antara lain mewujudkan peserta didik yang memiliki iman dan takwa serta akhlak mulia berdasarkan ajaran agama Islam dengan tetap menjadi pribadi yang cerdas, terampil dan mandiri serta memiliki wawasan global.
[su_dropcap size=”2″]2[/su_dropcap] Sedangkan misi Madrasah Aliyah adalah menanamkan nilai iman dan takwa serta akhlak mulia berdasarkan ajaran agama Islam.
[su_dropcap size=”2″]3[/su_dropcap] Menumbuhkembangkan nilai akhlakul karimah, mengoptimalkan potensi akademik siswa melalui bimbingan dan pembelajaran.
[su_dropcap size=”2″]4[/su_dropcap] Melaksanakan kegiatan pembelajaran yang aktif, kreatif, inovatif, efektif dan menyenangkan.
[su_dropcap size=”2″]5[/su_dropcap] Membina kemandirian peserta diri dengan pengembangan diri kewirausahaan dan memberi pembekalan tentang wawasan global.
Visi Misi Ketua Osis Madrasah Aliyah
Visi dan misi ketua osis madrasah aliyah merupakan visi dan misi yang dipaparkan oleh siswa yang mencalonkan diri menjadi ketua osis. Osis Madrasah Aliyah memiliki visi menjadi wadah aspirasi dan kreativitas siswa.
Sedangkan misi Osis sebagai organisasi siswa adalah menjadikan siswa disiplin, berprestasi, kreatif serta memiliki akhlak mulia. Osis sebagai organisasi siswa memiliki program kerja yang memiliki manfaat serta daya guna dengan bertujuan untuk meraih misi yang dicanangkan.
Madrasah Aliyah Negeri merupakan lembaga pendidikan yang memberikan alternatif konsep pendidikan bagi masyarakat di bawah arahan dan bimbingan Kementrian Agama Republik Indonesia.
Lembaga pendidikan ini memiliki ciri dan sifat yang khusus mulai dari logo madrasah aliyah negeri yang serupa dengan Kementrian Agama Republik Indonesia hingga kurikulum yang memiliki porsi pendidikan agama Islam lebih besar dari kurikulum sekolah umum.