Ini Perbandingan Redmi Note 5a vs Redmi Note 4 Indonesia

  • Maret 26, 2024
  • SEO Agency Indonesia
  • 13 min read

Beberapa hari yang lalu saya membeli smartphone xiaomi redmi note 5A prime untuk menggantikan vivo y53 saya yang memori internalnya sudah mulai habis. Vivo y53 memang hanya memiliki memori internal 16 GB, sehingga cepat habis. Pada awalnya sebenarnya saya mencari smartphone tipe apa saja yang cukup murah tapi memiliki memori internal 64 GB.

Saya pikir kalau mencari yang memiliki memori internalnya 32 GB juga nanggung, bentar juga nanti cepat habis. Kalau yang memori internalnya 128 GB pasti harganya mahal, jadi yang sesuai budget dan kebutuhan ya yang memiliki memori internal 64 GB saja. Kalau budget saya 2 jutaan lebih sedikit, pokoknya kalau bisa jangan sampai di atas 2,1 juta lah. Artikel ini membahas redmi note 5a vs redmi note 4 dan informasi penting lainnya.

Kemudian akhirnya saya searching di google cari smartphone dengan memori internal 64 GB, akhirnya ketemu beberapa pilihan. Disitu saya saring lagi saya pilih merek smartphone yang sudah cukup terkenal, soalnya kalau merek yang belum terkenal saya masih ragu-ragu dengan kualitasnya, takutnya gak awet dan sebentar saja sudah error atau rusak.

Akhirnya saya cocok dengan satu hape yaitu xiaomi redmi note 4 dengan RAM 4 GB dan memori internal 64 GB. Di tokopedia ada yang jual dengan harga 2,1 juta dan awalnya saya sudah mantep mau beli di tokopedia ini. Kenapa saya mantep karena saya lihat kapasitas baterainya juga besar 4100 mAh, kemudian layarnya juga tidak terlalu besar yaitu 5,5″. Saya gak suka kalau layarnya terlalu besar yang 6″ ke atas karena bakal gak enak kalau dikantongin.

Tapi disisi lain kalau beli online juga ada ragu-ragunya. Ya takutnya hapenya error cacat atau di pengiriman ada masalah terus ribet buat klaimnya. Dan istri juga gak sabaran karena hapenya rusak dan butuh buat komunikasi jadi butuh cepat juga.

Perbandingan Redmi Note 5a vs Redmi Note 4

Hal yang mencolok untuk di bandingkan yaitu di sektor prosesor dan baterai. Redmi Note 4 memiliki kapasitas baterai yang lebih besar yaitu 4100 mAh di bandingkan dengan Redmi Note 5A Prime yang hanya memiliki kapasitas baterai sebesar 3080 mAh.

Kemudian di segi prosesor Redmi Note 4 kembali unggul dengan prosesornya snapdragon 625 yang memiliki kecepatan 2 GHz. Lebih kencang di bandingkan Redmi Note 5A Prime yang memakai prosesor snapdragon 435 dengan kecepatan 1,4 GHz.

Tapi bukan berarti Redmi Note 5A Prime kalah segalanya dari Redmi Note 4. Keunggulan Redmi Note 5A Prime adalah di sektor kamera selfie yang memiliki resolusi 16 Megapixel yang di lengkapi flash light kamera depan. Sedangkan Redmi Note 4 hanya memiliki resolusi kamera selfie sebesar 5 Megapixel tanpa flash light kamera depan.

Xiaomi Redmi Note 5a Prime Vs Xiaomi Redmi Note 4 - SEON Digital Marketing

Kemudian keunggulan lain dari Redmi Note 5A Prime yaitu desainnya yang lebih tipis dengan ketebalan hanya 7,7 mm. Sedangkan Redmi Note 4 lebih tebal dengan ketebalan 8,5 mm.

Kemudian hal lain yang perlu kita bandingkan yaitu masalah harga dan spesifikasi yang lain. Untuk harga boleh dikatakan kedua smartphone ini memiliki harga yang hampir sama, di kisaran 2 juta. Kemudian untuk spesifikasi-spesifikasi yang lain bisa dikatakan juga sama antara Redmi Note 5A Prime dengan Redmi Note 4 ini.

Jika kamu pecinta selfie dan ingin memiliki smartphone yang lumayan tipis, maka kamu cocok untuk memakai Redmi Note 5A Prime. Tetapi bila kamu gak suka selfie dan lebih suka smartphone yang memiliki prosesor kencang dan kapasitas baterai besar maka kamu cocok untuk memakai Redmi Note 4.

Perbedaan Xiaomi Garansi Resmi dan Garansi Distributor

Setelah mengetahui perbedaan redmi note 5a vs redmi note 4 sekarang saatnya membahas garansi xiaomi. Saat ini Xiaomi salah satu merek ponsel terlaris di pasaran. Namun sayangnya, sebagian besar sekitar 70% model smartphone Xiaomi itu garansi distributor bukan garansi resmi. Lalu apakah bedanya?

Produk yang bergaransi resmi dari Xiaomi dapat dibeli secara online melalui “mi.com/id” yang kemudian pembayarannya via Indomaret. Kelebihan utama produk garansi resmi tentunya produk tersebut memang dibuat oleh produsen asli Xiaomi dengan spesifikasi dan fitur yang lengkap dan sesuai dengan jaringan seluler di Indonesia. Produk resmi itu mendapat sokongan software MI sepenuhnya dari Xiaomi.

Sedangkan xiaomi garansi distributor masuk ke Indonesia berstatus importir umum atau atas izin resmi dari kementrian terkait. Apa masalahnya? ya barangnya tetap asli produksi Xiaomi, bukan replika atau pun kingcopy. Hanya saja, Xiaomi garansi distributor dibuat oleh pabrik pembuatnya untuk dipasarkan di China. Problemnya ialah ketika masuk Indonesia tidak ada penyesuaian fitur, sehingga ada beberapa fitur yang tidak bisa berjalan atau berfungsi sebagaimana mestinya.

Mirip kasusnya Samsung dari korea yang dibawa pulang TKI kemudian dijual di Indonesia. Makanya, ada sejumlah fitur yang tidak berfungsi, karena perbedaan versi firmware dan hardware.

Contoh beberapa fitur yang tidak berfungsi diantaranya :
1. Tidak ada bahasa Indonesia, hanya ada pilihan China dan Inggris
2. tidak support 4G atau tidak aktif (di beberapa tipe)
3. Tidak ada Play Store dari Google
4. Sistem MI-UI tidak bisa diupdate, karena sudah dikunci oleh sistem MI versi Telkom China.
Apakah bisa diperbaiki? bisa yaitu dengan mengganti MI ke versi Global internasional atau lokal Indonesia, tapi resikonya mati
bootlop!

Baca juga  Harga dan Spesifikasi Realme 6 Pro dan Realme 6 Biasa

Macam-macam garansi Distributor Xiaomi, berdasarkan penelusuran saya cuma ada dua perusahaan, tapi memakai berbagai macam nama dalam distribusi Xiaomi versi Distributor.

1. WII atau Wisma Inkopad Indonesia

Dulunya koperasi INKOPAD milik TNI-AD lalu berdiri secara mandiri. Untuk kualitas, ponsel Xiaomi bergaransi WII atau WIN ini cukup baik. Sudah tersedia menu dalam bahasa Indonesia dan juga sudah ada Play Store. Tapi ya tetap saja tidak memungkinkan update MI. tetap harus dioprek mendalam jika ingin menikmati MI secara utuh. Tapi sudahlah cukup baik daripada garansi distributor GMT / Bcell / Smile.

2. PT. GMT atau Global Media Teknologi

Untuk GMT ini, biasanya ditulis pula memakai nama B-Cell atau City Cell atau Smile. Di sejumlah toko Online, memakai nama Piramid Cell / Piramid Shop. Untuk yang satu ini sangat tidak direkomendasikan bagi calon pembeli. Saya sendiri pernah membeli Redmi via Lazada. Malah dapat barang rekondisi. Hancur hatiku.

Nah, dari dua garansi distributor di atas, sebaiknya utamakan WII atau WIN.

Entahlah, bagaimana ceritanya bisa tumpang tindih begitu. Ada garansi resmi TAM dan ada pula yang garansi Distributor (Bcell/GMT). Garansi Distributor ini sendiri juga mendapat izin dari kementrian Kominfo.

Angka penjualan Xiaomi sendiri, saat ini adalah yang terbesar kedua setelah samsung. Parahnya, 60% dari total penjualan Xiaomi di Indonesia disumbangkan dari barang yang bergaransi distributor. (Garansi Bcell/GMT) bukan garansi resmi TAM yang merupakan partner resmi Xiaomi.

Info penting! Perlu diketahui Situs www.xiaomi.co.id bukanlah dimiliki oleh Xiaomi. Alamat situs resmi Xiaomi ialah www.mi.com. Sama sekali tidak ada hubungannya antara Himax dan Xiaomi. Jika anda mengakses Xiaomi.co.id yang dijual adalah ponsel Himax.

Review Kamera Belakang Redmi Note 5A Prime

Setelah membahas perbedaan redmi note 5a vs redmi note 4 selanjutnya bahas sektor kamera. Xiaomi Redmi Note 5A Prime memang memiliki kamera depan untuk selfie yang bagus dengan resolusi 16 Megapixel. Akan tetapi performa kamera belakangnya menurut saya juga cukup oke kok. Berikut hasil foto dari kamera belakang :

1. Foto pemandangan :

Review Kamera Belakang Redmi Note 5a Prime - SEON Digital Marketing

2. Foto jarak dekat :

Kamera Belakang Redmi Note 5a Prime - SEON Digital Marketing

Review MIUI 11 di Redmi Note 5A Prime

Barusan saya dapat notifikasi di Redmi Note 5A Prime saya bahwa ada update OS terbaru. Setelah saya cek ternyata ada update MIUI 11. Sebenarnya gak nyangka juga soalnya Redmi Note 5A Prime termasuk smartphone jadul yang sebenernya gak berharap banyak dapat update MIUI 11.

Tanpa berpikir panjang sayapun langsung melakukan download file updatean tersebut yang memiliki size 1,5GB lumayan besar juga. Tapi untungnya saya barusan beli kuota tambahan smartfren sebesar 3GB, dan download menggunakan jaringan smartfren lumayan cepat juga hanya beberapa menit sudah kelar.

Pas proses installnya ternyata cukup lama, ada sekitar 15 menit dan hampir ane mengira smartphone saya mengalami bootloop karena loading layar hitam terus cukup lama. Dan ternyata untungnya smartphone saya gak kenapa2 dan proses instalasi berjalan dengan cukup lancar.

Review Miui 11 Di Redmi Note 5a Prime - SEON Digital Marketing

Setelah saya cek ternyata walaupun sudah MIUI 11 tapi versi android nya tetap android 7 nougat. Berbeda dengan beberapa varian xiaomi lain yang bahkan sudah ada yang dapat versi android 10. Tapi ane maklum sih, biasanya memang hanya smartphone keluaran baru yang dapat update versi android 10.

Kemudian dari segi fitur ada beberapa tambahan fitur di MIUI 11 ini tapi menurut saya hanya fitur pelengkap, penghilang bug, dan hanya berupa perubahan tampilan saja. Salah satunya adalah bisa mengambil screenshot layar dalam mode gambar panjang. Kemudian saat di charge juga akan muncul tampilan notifikasi charging yang baru. Di bar atas juga hanya ada sedikit perubahan tampilan seperti perubahan tulisan 4G menjadi lebih kecil. Ditampilan quick setting/notifikasi panel juga tidak ada perubahan.

Berikut ini fitur lengkapnya dari MIUI 11 di Redmi Note 5A Prime :

Miui 11 Di Redmi Note 5a Prime - SEON Digital Marketing

Cara Menghemat Baterai Xiaomi Redmi Note 5a Prime

Seperti kita ketahui xiaomi redmi note 5a prime tidak memiliki kapasitas baterai yang besar. Xiaomi redmi note 5a prime hanya memiliki kapasitas baterai sebesar 3080 mAh. Bandingkan misalnya dengan xiaomi redmi note 4 yang memiliki kapasitas baterai jauh lebih besar yaitu 4100 mAh. Tentunya hal ini sedikit banyak bakal berpengaruh terhadap lama pemakaian smartphone untuk aktivitas sehari-hari.

Kita tentu menginginkan baterai smartphone yang awet dan tidak cepat habis untuk pemakaian sehari-hari. Setidaknya bisa dipakai terus menerus dari pagi sampai malam. Tapi sepertinya ini sulit dilakukan pada xiaomi redmi note 5a prime, karena dengan kapasitas baterainya yang kurang besar jika dipakai terus dari pagi maka kalau sudah jam 2 siang paling tinggal 50%.

Oleh karena itu untuk mensiasati supaya lebih awet dan bisa bertahan dari pagi hingga malam, ini beberapa tips yang bisa dilakukan. Beberapa tips ini saya lakukan dan beneran bisa menghemat baterainya loh :

  1. Hidupkan mode hemat baterai. Silahkan masuk ke menu “setting” kemudian ke menu “baterai & performa” kemudian pilih “konsumsi baterai” kemudian pilih “penghemat baterai” kemudian aktifkan mode penghemat baterai kemudian nonaktifkan pilihan “matikan saat diisi daya”
  2. Saat tidak terpakai, matikan koneksi bluetooth, dan GPS.
  3. Gunakan wallpaper dan background yang berwarna gelap. Sekarang banyak juga aplikasi yang telah menyediakan fitur dark mode, gunakan fitur tersebut.
  4. Atur kecerahan layar dengan cara manual ( jangan aktifkan mode otomatis ). Kemudian buat agak redup ( jangan terlalu terang ).
  5. Usahakan berada di tempat yang sinyal GSM nya kuat dan stabil. Jika berada di tempat yang sinyalnya susah juga bakal lebih menguras konsumsi baterai.
Baca juga  Tips Cara Menghilangkan Virus Iklan di HP Android

Silahkan mencoba

Mematikan Dark Mode di Redmi Note 5A Prime MIUI 10.3.1

Barusan saya mengupdate Redmi Note 5A Prime saya ke MIUI 10.3.1, tapi yang bikin kesal adalah warna background notifikasinya yang berubah menjadi dark mode berwarna hitam. Alhasil tulisan di notifikasi seperti WhatsApp, Email dll menjadi tidak terbaca karena tulisannya hitam backgroundnya hitam juga :

Kemudian saya utak-atik gimana caranya untuk mematikan dark mode ini. Saya utak-atik di settingan tidak ketemu. Kemudian akhirnya saya googling dan nemu tutorial yang katanya suruh install App Theme for Telegram, kemudian disable dark mode. Saya coba ternyata tetap gagal. Kayaknya cuman berhasil untuk Redmi 4. Coba ganti theme terus restart HP juga gak berhasil. Matikan settingan dark mode aplikasi2 juga gak berhasil.

Dark Mode Di Redmi Note 5a Prime - SEON Digital Marketing

Akhirnya saya menemukan solusinya tanpa root. Yaitu menggunakan software Minimal ADB and Fastboot. Berikut langkah-langkahnya :

1. Download software Minimal ADB and Fastboot disini : minimal_adb_fastboot_v1.4.3.zip

2. Kemudian install di PC kamu

3. Aktifkan fitur “USB Debugging” dan “USB Debugging (setelan keamanan)” di HP kamu. Pastikan keduanya dicentang ya atau diaktifkan. Jika hanya satu yang diaktifkan maka nanti akan muncul pesan error “Error while accessing setting provider… ” dan dark mode tidak akan hilang. Fitur ini muncul di menu “Opsi pengembang”. Menu “Opsi pengembang” akan muncul jika kamu klik tulisan “versi MIUI” di menu “Tentang Telepon” sebanyak 7 kali atau lebih. Menu “Opsi Pengembang” ada di menu “Setelan” – “Setelan tambahan”.

4. Buka software Minimal ADB and Fastboot di PC kamu, kemudian colokkan HP kamu ke PC.

5. Di software Minimal ADB and Fastboot ketikkan perintah “adb devices” kemudian enter

6, Setelah itu ketikkan lagi perintah “adb shell settings put secure ui_night_mode 1” kemudian enter

7. Copot kabel USB dari HP kamu, kemudian restart HP kamu. Dan tadaaaa… dark mode di HP kamu sudah hilang sekarang.

Xiaomi Redmi Note 5A Prime Kadang Hang

Saat mencari xiaomi redmi note 4 sesuai dengan spek yang saya inginkan di toko handphone ternyata setelah tanya ke penjaga toko adanya xiaomi redmi note 5A prime dan redmi 5A. Kemudian yang memori internalnya 64 GB ya yang xiaomi redmi note 5A prime doang. Kemudian saya tanya merek-merek lain semacam oppo dan vivo ternyata speknya lebih rendah dan harganya lebih mahal.

Mau lihat-lihat dulu ke toko hape yang lain agak males karena cuaca panas, ya udah akhirnya saya beli xiaomi redmi note 5A prime ini dengan RAM 4 GB dan memori internal 64 GB dengan harga Rp. 2.020.000, jadi ya sesuai budget lah harganya.

Kemudian kelebihan lainnya dari xiaomi redmi note 5A prime ini adalah kamera depannya cukup bagus buat selfie karena sudah 16MP. Dan baru tahu juga ternyata ini hape memang buat pecinta selfie, makanya kamera depan dibuat lebih bagus dibanding kamera belakangnya.

Tapi disini saya juga kurang teliti melihat kapasitas baterai dan prosesornya yang ternyata speknya dibawah redmi note 4. Baru nyadar sewaktu sudah dirumah, tapi ya sudahlah toh memang butuh cepet dan yang penting sudah dapat yang memori internalnya 64 GB dan RAM 4 GB. Jadi harapan saya bakal gak dipusingkan lagi dengan memori internal yang penuh serta bakalan lancar dipakai karena RAM nya sudah 4 GB.

Kemudian setelah mencoba memakai xiaomi redmi note 5A prime ini beberapa hari menurut saya cukup lancar dan memuaskan. Cuman yang menjadi sedikit masalah kadang-kadang saat dipakai suka hang aplikasinya, semacam saat buka instagram dll. Padahal RAM nya kan sudah 4 GB.

Kalau saya curiganya adalah karena redmi note 5A prime ini memakai prosesor yang kurang mumpuni yaitu Snapdragon 435 Octa-core 1.4 GHz Cortex-A53. Walaupun sudah octa-core tapi kecepatannya hanya berada di angka 1.4 GHz. Jadi memang kurang mumpuni sehingga kadang-kadang masih suka hang walaupun hanya untuk membuka aplikasi biasa semacam instagram dll.

Bergetar Saat Diketuk Selalu Hilang di Xiaomi Redmi Note 5A Prime

Akhir-akhir ini saya sering mengalami settingan “bergetar saat diketuk” selalu hilang di Xiaomi Redmi Note 5A Prime. Ketika hilang akhirnya saya harus mensetting ulang supaya smartphone bisa bergetar ketika diketuk. Saya juga belum menemukan penyebab kenapa settingan ini bisa berkali-kali hilang dengan sendirinya. Kemungkinan ada bug di update OS yang terbaru karena ketika menggunakan versi OS yang lama saya tidak mengalami hal seperti ini.

Akhirnya saya menemukan solusinya yaitu di menu jadwal hidup/mati smartphone kita buang semua centangnya. Saya juga sudah kirim masukkan ke pihak xiaomi dengan kalimat sebagai berikut : Settingan “bergetar saat diketuk” tiba-tiba selalu hilang. Padahal sudah berkali-kali saya setting di level “sedang” tapi lama kelamaan selalu berubah menjadi “mati”. Dan hal ini sudah terjadi berkali-kali. Tolong segera di perbaiki. Terima kasih

Pengalaman Biaya Perbaikan Tombol Power Redmi Note 5A Prime

Berhubung smartphone Redmi Note 5A Prime saya sudah jatuh beberapa kali akhirnya tombol power menjadi gak respon lagi. Perlu di pencet beberapa kali sampai bisa respon. Dan yang terparah setelah saya biarkan beberapa lama tombol power akhirnya tidak respon sama sekali. Diperparah posisi baterai handphone saya yang sudah 0% dan mati.

Walaupun bisa di charge tapi saya gak bisa menghidupkan tanpa tombol power. Akhirnya saya bawa ke konter dan diperbaiki biayanya 200 ribu. Mungkin terdengar kemahalan karena hanya perbaikan tombol power. Tapi ya gimana lagi dari pada handphone mati gak bisa dihidupkan. Kebetulan saya berada di kota Banyuwangi.

 

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *