Aplikasi Podcast Terbaik Android untuk Hiburan Audio di Ponsel

  • Maret 22, 2024
  • SEO Agency Indonesia
  • 3 min read

Setahun belakangan podcast sedang jadi bahan perbincangan. Sebenarnya podcast itu apa sih? Podcast adalah konten dengan format audio yang terdiri dari serial yang berepisode atau bisa juga terdiri dari berbagai macam kategori di mana pendengar bisa mengunduh kemudian mendengarkannya atau mendengarkan langsung melalui android atau gadget lainnya. Perbedaan podcast dengan radio adalah topik podcast dapat dipilih sesuai dengan suasana hati tanpa harus menunggu jadwal tayang.

 

Menariknya aplikasi podcast ini bisa di unduh secara gratis di playstore atau APPstore. Berikut adalah beberapa aplikasi podcast terbaik android yang dapat kamu unduh di playstore atau APPstore.

 

ANCHOR

C0a881e51660ada9506044d9695eca44 - SEON Digital Marketing

Aplikasi Anchor ini sangat menarik. Anchor tidak hanya bisa digunakan untuk mendengarkan podcast saja, namun kamu juga bisa untuk membuat podcast kamu sendiri. Aplikasi ini memiliki berbagai fitur menarik dimana salah satunya adalah fitur editing.

Kamu bisa merekam suara kamu kemudian di edit dengan aplikasi ini lalu mempublikasikannya ke beberapa tempat seperti iTunes dan Google Podcasts, atau mengimpor audio-nya ke perangkat lain untuk diunggah.

CAST BOX

Eb462c68ba874a571941b0c264dfdd96 - SEON Digital Marketing

Cast Box memiliki lebih dari 1 juta koleksi podcast termasuk atas jaringan seperti NPR, Gimlet, BBC, Earwolf, HowStuffWorks, PRX, Amerika ini kehidupan dan CBC dengan 70 bahasa berbeda. Cast Box juga memiliki  podcast baru dan tren dari 16 kategori yang berbeda diantaranya Seni, Bisnis, komedi, Humor & satir, pendidikan, Permainan & hobi, pemerintah & organisasi, kesehatan & kedokteran, anak-anak & keluarga dan lainnya.

 

Penyimpanan audio pada cast box ini tidak terbatas. saat ini, cast box sudah diunduh lebih dari 10 juta pengguna. Cast box dengan mudah  meng-upload atau merekam konten audio Anda melalui perangkat seluler atau desktop untuk membuat podcast yang menarik.

SPOTIFY

3301014145c5aac697b4581842ad7400 - SEON Digital Marketing

 

Spotify adalah aplikasi streaming musik yang dapat kamu unduh secara gratis. Kamu bisa mendengarkan musik dimanapun kamu berada. Dengan Spotify, kamu bisa mengakses dunia musik dan podcast.

Baca juga  Cara Mengganti Password WiFi Indihome, Huawei, dan TP-Link

 

Kamu bisa mendengarkan lagu-lagu terbaru atau playlist yang tersedia. Kamu juga bisa membuat playlist sendiri. Di Spotify, kamu juga bisa menikmati ribuan podcast termasuk Podcast orisinal yang tak bisa kamu temukan di tempat lain. Spotify sendiri terdiri dari dua kategori yaitu premium dan non-premium.

 

GOOGLE PODCAST

2c1136aec4c53d90ca46cd23223e0c0a - SEON Digital Marketing

Google Podcast adalah pemutar podcast baru bagi pengguna Android, dimana pendengar bisa mendengarkan podcast dari seluruh dunia. Kamu bisa berlangganan ke podcast tema apapun  secara gratis dan mendownload episode untuk pemutaran offline.

 

Semua podcast yang kamu dengarkan disinkronkan secara otomatis di berbagai perangkat agar dapat dijeda dan dilanjutkan di perangkat lain dengan Asisten Google. Aplikasi ini sangat simpel dan sangat direkomendasikan.

 

PODCAST CAST

Podcast Cast adalah platform podcast dari pendengar untuk pendengar. dari segi desain dan tampilan, podcast cast sangat menarik untuk dipilih karena tersedia berbagai macam tema dan warna. Podcast cast sangat direkomendasikan bagi kamu pecinta kenyamanan.

 

BEDTIME STORIES FOR KIDS

Podcast kali ini tentang cerita pengantar anak sebelum tidur. Aplikasi Bedtime story tidak hanya berisi ribuan judul buku pengantar tidur untuk anak-anak, tetapi juga berisi puisi, doa-doa untuk segala usia. Aplikasi ini didukung 30 bahasa dan dapat di putar ketika sedang offline.

 

Di atas adalah beberapa aplikasi podcast terbaik yang bisa kamu unduh secara gratis di Android.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *