Beberapa tahun belakangan ini, gelombang kewirausahaan menyerbu kehidupan ekonomi Indonesia dengan dahsyat. Salah satu cara untuk mendapatkan penghasilan ini dikenal dengan istilah entrepreneurship. Banyak orang yang banting setir menjadi pengusaha. Demam berwirausaha ini kemudian merebak seiring dengan bermunculannya seminar-seminar dan pelatihan entrepreneurship.
Apa Itu Mompreneur
Entrepreneur atau dalam bahasa Indonesianya disebut wiraswasta merupakan salah satu profesi yang sangat menarik dan menantang oleh sebagian orang. Wiraswasta menarik bagi orang yang mudah bosan dalam bekerja, menyukai tantangan baru dalam bekerja, dan orang yang memiliki jiwa dinamis.
Sebaliknya, wiraswasta bagi pecinta kestabilan kerja dan cinta kemapanan mungkin bukan sebuah tantangan, justru merupakan sebuah ancaman. Hal tersebut disebabkan dalam berwiraswasta, pelaku harus siap dengan naik turun pendapatan sehingga harus siap pula dengan ketidakmapanan.
Mompreneur adalah gabungan dari dua kata, yaitu kata mommy (ibu) dan kata entrepreneur (wiraswasta). Dengan demikian mompreneur adalah istilah untuk ibu rumah tangga yang memiliki dan mengelola usahanya sendiri.
1. Keuntungan menjadi mompreneur
- Menutupi kekurangan dalam perekonomian keluarga.
- Mempunyai penghasilan sendiri sehingga tidak bergantung pada suami dalam keinginan membeli peralatan rumah tangga atau suatu barang tertentu.
- Menambah pemasukan keluarga.
- Meringankan pengeluaran biaya untuk anak anak.
- Membuat diri populer.
- Memperluas pergaulan.
- Menambah ilmu yang sebelumnya tidak pernah diketahui.
2. Kerugian menjadi mompreneur
- Memerlukan pengorbanan extra seperti banyak mengeluarkan energi, pikiran, kesabaran, dan tentu saja pengorbanan waktu.
- Menambah kesibukan ibu karena harus membagi perhatian antara mengurus anak dan mengelola bisnis. Bukan tidak mungkin kerepotan ketika bisnis dan mengurus anak saling berbenturan.
- Menimbulkan perselisihan atau perbedaan pendapat dengan suami atau anggota keluarga lainnya apabila tidak mendapat izin melakukan bisnis.
3. Cara Membagi Waktu Sebagai Mompreneur
Setelah mengetahui apa itu mompreneur selanjutnya pembagian waktu. Waktu adalah sesuatu yang amat berharga. Kita punya waktu 24 jam dalam sehari untuk beberapa aktivitas yang dibagi bagi dalam beberapa macam pekerjaan.
Ketika sudah menjadi seorang ibu, dengan sendirinya peran Anda bertambah dan waktu untuk orang lain juga bertambah. Jika Anda lihat, pada umumnya, waktu bagi seorang ibu rumah tangga terbagi atas beberapa bagian berikut.
- Waktu untuk keluarga Kegiatan rutin yang dilakukan seorang Ibu antara lain : menyusui, menyuapi makan, menyiapkan keperluan sebelum anak berangkat ke sekolah, menemani anak anak mengerjakan tugas, memasak, mencuci, menyetrika, menyiapkan pakaian suami, menemani suami mengobrol selama sarapan, menjadi pengingat suami, dan mengatur keuangan yang diberikan suami.
- Waktu untuk lingkungan sekitar Sang Ibu pun perlu menyisihkan waktu untuk kegiatan di lingkungan, seperti mengikuti arisan yang diadakan ibu ibu di daerah tempat tinggal, bersilaturahmi dengan tetangga, kerabat dan teman teman, menjenguk tetangga, kerabat ataupun teman yang sakit, dan kerja bakti di lingkungan sekitar yang diadakan warga sekitar.
- Waktu untuk diri sendiri seorang Ibu bisa me-refresh diri sendiri dengan menyendiri sejenak dan tidak diganggu siapapun atau mengevaluasi diri termasuk juga beribadah.
- Waktu untuk keperluan lain Mengantar anak berobat ketika anak sakit, jadwal mengunjungi tetangga yang meninggal, jadwal mengikuti kegiatan kegiatan social, dan lain lain.
4. Alasan Menjadi Seorang Mompreneur
Pertimbangan dan alasan setiap orang untuk menjadi seorang ibu pengusaha berbeda-beda. Walaupun berbeda-beda, pada umumnya alasan-alasan tersebut dapat dikategorikan sebagai berikut.
- Pilihan hidup sebagai single fighter Beberapa alasan seseorang menjadi single fighter, seperti dicerai atau menceraikan suami, ditinggal pergi suami, suami tidak bekerja, suami di-PHK, atau suami meninggal dunia.
- Usaha sampingan ibu rumah tangga Berbagai alasan ibu rumah tangga mendirikan usaha sampingan, seperti kondisi ekonomi keluarga yang tidak bagus, tiba-tiba suami di PHK, pengeluaran untuk anak-anak semakin membengkak, gaji suami yang tidak mencukupi untuk menutupi kebutuhan keluarga, atau menyelamatkan Anda dari tindakan berutang.
- Hobi entrepreneurship Bisnis yang dilakukan ibu rumah tangga semata-mata karena kesenangan saja atau sebagai penyaluran hobi pribadi.
- Iseng dan Waktu Luang Bisnis yang dijalankan tidak dijadikan sebagai mata pencaharian, melainkan sebagai pengisi waktu kosong dan merasa tidak ada yang dapat dikerjakan sehingga dengan kreatif ia membuat barang yang bermanfaat.
5. Kisah Sukses Mompreneur
Setelah mengetahui apa itu mompreneur selanjutnya membahas kisah suksesnya. Apabila seorang ibu ingin membuka suatu bisnis tanpa harus mengabaikan perannya sebagai ibu rumah tangga bukanlah suatu hal yang mustahil. Berikut sekelumit kisah nyata mereka yang sukses menjalani profesi sebagai ibu sekaligus pebisnis.
Usaha yang diawali dari iseng yang kreatif
Tetangga saya di jakarta mempunyai usaha daur ulang kertas sampah. Dia membeli kertas-kertas yang sudah tidak terpakai lagi dari masyarakat. Pembeliannya dalam skala besar tersebut membutuhkan lahan yang luas untuk melakukan daur ulang. Dari sampah sampah kertas tersebut, ia sulap menjadi berbagai macam barang. Ada yang berupa kerajinan tangan yang unik-unik, barang yang dipakai seperti tempat pensil, atau didaur ulang menjadi kertas lagi. Dari hasil kerajinan tangan tersebut, dia bisa membangun sebuah rumah yang bagus di daerah Jakarta Barat.
Bagi sebagian besar orang, sampah hanya dianggap sebagai tumpukan benda-benda yang kotor dan harus disingkirkan. Namun bagi orang yang kreatif, tumpukan sampah dapat menjadi sumber uang. Sampah tempurung kelapa misalnya, dapat disulap menjadi kancing baju dan asbak rokok. Di samping itu, sampah kertas dapat didaur ulang menjadi bahan untuk kerajinan tangan; sampah bambu dapat disulap menjadi vas bunga, dan masih banyak sampah yang dapat dimanfaatkan lagi.
Bisnis yang diawali dari hobi
Dewi Lestari atau biasa dipanggil Dee memiliki hobi menulis. Dari hobinya itu, ia melahirkan karya fenomenal Supernova. Dee mengatakan bahwa dia menulis bukan untuk memperoleh uang, tetapi hanya untuk kepuasan batinnya. Dee merasakan adanya kepuasan batin saat karyanya selesai, bukan pada saat karyanya diterbitkan dan Dee mendapat honor yang besar.
6. Mompreneur Sebagai Aktualisasi Diri
Menjadi seorang pengusaha jika ditekuni dan dilakukan secara positif dapat membantu potensi seorang ibu berkembang. Ada dua hal yang dapat menjadi pemicu berkembangnya potensi mompreneur dalam diri sang ibu yaitu sebagai berikut.
- Adanya tantangan Munculnya tantangan dalam membangun usaha (penulis menyebut tantangan untuk menggantikan kata hambatan) seorang ibu akan terpacu untuk mengatasi tantangan tersebut. Pada akhirnya, usaha untuk mengatasi tantangan akan membuka potensi potensi baru yang selama ini terpendap dalam diri seorang ibu. Sering kali potensi dalam diri seseorang baru berkembang setelah ia menemui tantangan dalam hidupnya.
- Kebutuhan Manusia Menurut Maslow, seorang pakar psikologi humanistik, aktualisasi diri itu adalah kebutuhan tertinggi seorang manusia. Terakhir, karena sifat fleksibel dari entrepreneur maka usaha tersebut bisa dilakukan di mana saja, termasuk di rumah. Dengan demikian, seorang ibu rumah tangga pun dapat menjalankan bisnis tanpa harus mengesampingkan perannya sebagai ibu rumah tangga.
Tips Membangun Bisnis Mompreneur Indonesia
Kata siapa ibu rumah tangga tidak dapat memperoleh tambahan penghasilan? Pada kesempatan kali ini kami akan membahas mengenai beberapa contoh bisnis mompreneur yang dapat anda coba jalankan dirumah.
Ibu rumah tangga memang identik dengan seseorang yang hanya mengurus sebuah rumah saja, seperti memasak, mengepel dan membereskan mainan anak serta melayani suami. Rutinitas seperti itu mungkin akan dirasa sedikit membosankan jika terus menerus dilakukan.
Ternyata bagi anda para ibu rumah tangga anda bisa menyelingi rutinitas anda dengan membangun sebuah bisnis ibu rumah tangga. Menjadi mompreneur dapat anda wujudkan dengan mencoba beberapa contoh bisnis rumahan yang cocok untuk anda jalankan.
Tapi satu hal harus anda ingat ya, tetaplah menjadi ibu rumah tangga yang baik meskipun anda sedang menjalani sebuah bisnis. Anda harus mengetahui beberapa tips membangun bisnis bagi para ibu rumah berikut ini.
1. Manajemen Waktu
Sebagai ibu rumah tangga yang ingin mulai berbisnis dan berkarir, hal pertama harus anda perhatikan adalah anda harus dapat mengatur waktu anda lebih baik. Sebagai ibu rumah tangga anda tidak hanya memiliki tanggung jawab pada bisnis atau pekerjaan anda jalankan tetapi juga anda memiliki tanggung jawab kepada anak-anak dan suami anda.
Oleh karena itu memiliki manajemen waktu dengan baik merupakan suatu hal terpenting harus dimiliki oleh para ibu rumah tangga yang ingin membangun sebuah bisnis. Sebagai pebisnis sekaligus ibu rumah tangga anda harus dapat pastikan bahwa jam kerja anda telah sesuai dengan aktivitas keluarga.
2. Membangun Komunikasi Baik dengan Anggota Keluarga
Hal selanjutnya harus anda perhatikan pada saat anda ingin menjadi mompreneur adalah jangan sampai anda terlarut dan terlalu banyak menghabiskan waktu anda dengan pekerjaan anda.
Anda harus bisa tetap menjalin komunikasi yang baik dengan anggota keluarga anda. Jangan sampai anggota keluarga anda lainnya merasa anda cuekkan dan merasa anda acuhkan. Hal ini akan berdampak pada keharmonisan keluarga anda.
Ketidaksetujuan yang tidak dikomunikasikan ibarat bom waktu yang bisa meledak kapan saja. Komunikasi adalah kunci bagi kita memasuki hati orang lain. Oleh sebab itu, komunikasikan dengan baik dan terbuka kepada suami bahwa kita mempunyai niat baik untuk membantu dalam memenuhi kebutuhan keluarga.
Sampaikan argumentasi dengan jelas dan baik serta tidak menggunakan emosi. Yakinkan suami kita bahwa menjadi mompreneur adalah keputusan yang baik untuk kepentingan bersama dan menjanjikan peluang usaha rumahan yang menjanjikan.
3. Disiplin Manajemen Keuangan yang Baik
Bagi anda yag ingin menjadi mompreneur sukses sebisa mungkin anda harus bisa mengatur atau melakukan manajemen keuangan anda sebaik mungkin. Sebaiknya anda jangan mencampurkan dana atau modal bisnis anda dengan dana rumah tangga.
Hal ini akan memudahkan anda untuk mengatur keuangan dengan menjalankan bisnis sekaligus mengatur keuangan rumah tangga anda.
4. Jaga Selalu Semangat Kerja
Rasa bosan merupakan perasaan manusiawi pada saat kita memulai untuk membangun bisnis, begitu juga dengan bisnis rumahan yang coba anda jalankan. Apabila anda dilanda rasa bosan pada saat membangun sebuah bisnis, pastikan anda kembali kepada tujuan dan misi awal anda dan anda bisa mengingat usaha yang sudah anda lakukan sejauh ini.
5. Menunjukkan bukti-bukti konkret
Ada baiknya kita dapat menunjukkan bukti bukti konkret bahwa banyak figur mompreneur indonesia yang sukses tanpa harus mengesampingkan tanggung jawabnya sebagai ibu rumah tangga. Kita tidak perlu terlalu jauh dan terlalu ideal dalam mencari figur mompreneur yang sukses.
Kita dapat memberikan contoh figur di lingkungan, walaupun usaha yang dijalankannya masih kecil. Dengan demikian, suami kita dapat percaya bahwa kita juga dapat menjalankan bisnis dengan sukses.
6. Menyiasati strategi untuk mengurus anak
Mengasuh dan mendidik anak adalah hal yang paling penting dan harus dipikirkan dari awal. Kita dapat mengasuh anak sambil tetap menjalankan usaha. Akan tetapi, kita juga dapat menyiasatinya dengan cara mencari pengasuh anak atau dengan memanfaatkan kerabat untuk membantu dalam mengasuh anak kita.
Persiapan Menjadi Mompreneur Indonesia Sukses
Setelah mengetahui apa itu mompreneur dan seluk beluknya, selanjutnya kita bahas persiapan menjadi mompreneur sukses. Para ibu mompreneur indonesia turut meramaikan dunia bisnis dengan membuka berbagai usaha yang rata-rata sukses dikendalikan dari rumah. Bahkan ada beberapa ibu rumah tangga yang menekuni usaha rumahan sukses meraih omset yang fantastis.Padahal tidak mudah menjalani profesi ganda sebagai ibu rumah tangga sekaligus memiliki bisnis di rumah.
Menjadi seorang ibu rumah tangga sekaligus merangkap menjadi seorang mompreneur tidaklah mudah, meskipun sejatinya seorang wanita memiliki kemampuan multitasking yang lebih dibanding pria, namun dibutuhkan pula skill tambahan agar mereka bisa menjalankan dua peran tersebut dengan seimbang.
Dibutuhkan persiapan yang matang sebelum seorang ibu rumah tangga hijrah untuk menjadi seorang mompreneur indonesia. William Shakespare pernah berkata “Naik Panggung Tanpa Persiapan, Turun Panggung Dengan Kehinaan”. Segala sesuatu harus dipersiapkan, demikian juga untuk menjadi seorang mompreneur.
Tidak ada kesuksesan yang dapat diraih dalam sekejap. Jerih payah dan jatuh bangun selama membangun usaha suatu saat akan menampakkan hasilnya. Meskipun secara kasat mata, terjadi hal-hal yang kadang tidak diiinginkan. Namun di balik itu semua, tentunya kita akan mendapatkan pengalaman, jaringan, ilmu-ilmu baru, dan lain sebagainya ketika kita jatuh bangun membangun usaha.
Seorang bijak pernah berkata bahwa Proses tidak akan pernah mengkhianati hasil sehingga proses yang baik akan menyiapkan kita untuk sebuah tanggung jawab yang lebih besar, rejeki yang lebih melimpah dan berkah. Kegagalan bukanlah seratus persen kegagalan. Tapi kegagalan adalah salah satu anak tangga untuk meraih kesuksesan yang lebih besar.
Dalam melakukan sesuatu ada baiknya kita melakukan persiapan terlebih dahulu. Begitu juga dalam membuka sebuah usaha, persiapan dilakukan agar usaha yang akan kita kelola dapat berjalan dengan lancar, serta dapat meminimalisasi kerugian. Berikut beberapa persiapan yang perlu kita lakukan.
1. Persiapan Mental
Biasanya kita akan merasakan tidak nyaman pada saat memasuki lingkungan dan rutinitas baru. Akan tetapi, lambat laun kita akan merasa terbiasa dengan keadaan tersebut. Oleh sebab itu, sebelum memasuki lingkungan baru, kita harus mempersiapkan mental untuk menerima segala resiko ketika melakukan rutinitas yang baru.
2. Persiapan Skills
Untuk menjadi seorang mompreneur indonesia yang sukses, kita harus menyiapkan skill atau keahlian. Skill yang diperlukan untuk menjadi seorang mompreneur tidak perlu terlalu muluk dan rumit. Akan lebih mudah apabila skill tersebut sesuai dengan kebiasaan atau pengalaman calon mompreneur. Hal ini sudah cukup untuk menjadi bekal dalam meniti usaha rumahan yang menjanjikan.
3. Persiapan Modal
Modal yang dimaksud disini adalah modal finansial atau uang. Pada umumnya, untuk membuka sebuah usaha atau bisnis dibutuhkan dana awal sebagai modal. Modal merupakan salah satu hal yang penting dalam membuka usaha, tetapi bukanlah segala-galanya.
4. Persiapan Tempat
Tempat untuk menjadi pebisnis sekaligus ibu rumah tangga tentu saja dapat dilakukan di rumah. Secara otomatis, di rumah nantinya perlu disediakan ruangan khusus untuk dijadikan tempat melakukan usaha rumahan yang menjanjikan tersebut. Penyediaan ruangan khusus ini juga bertujuan agar kehidupan rumah tangga kita tetap terjaga privasinya.
5. Persiapan Waktu
Ketika memutuskan untuk terjun ke dunia bisnis, Seorang mompreneur harus cerdas dalam membagi waktu untuk pribadi, keluarga, dan social. Keseimbangan adalah kata kunci dalam mengatur waktu. Memang tidak mudah, tetapi dengan tekad bulad dan dukungan sosial yang kuat, kita pasti dapat mengatur dan mengelolanya. Memutuskan menjadi seorang mompreneur indonesia, berarti Anda harus lebih ketat dan adil dalam mengatur waktu yang dimiliki
6. Persiapan Jaringan
Setiap melakukan bisnis atau usaha pasti melibatkan sebuah ‘jaringan’ karena tanpa ‘jaringan’ maka tidak ada bisnis. Salah satu kunci sukses dalam berbisnis adalah berhasil atau tidaknya seseorang dalam membangun dan memanfaatkan jaringan. Jika tidak ada ‘jaringan’ bisnis yang kuat, hampir dapat dipastikan bisnis tersebut tidak akan maju.
Peluang Bisnis Rumahan Kreatif Untuk Mompreneur
Bekerja dan membangun bisnis di rumah merupakan impian bagi banyak orang untuk mendapatkan penghasilan tambahan ataupun sebagai penghasilan utama. Bagi anda yang ingin membuka bisnis dan bagi anda yang sedang mencari bisnis apa yang kira-kira cocok untuk dijalankan dirumah. Pada artikel kali ini kami akan menjelaskan beberapa contoh peluang bisnis yang dapat anda coba.
Membangun bisnis di rumah merupakan suatu bisnis yang cocok sekali bagi anda yang tidak ingin jauh dari keluarga dan tidak ingin meningggalkan keluarga anda terlalu lama. Sebelum membahas mengenai peluang bisnis rumahan kreatif, kami akan menjelaskan beberapa keuntungan bekerja dirumah.
Berikut beberapa keuntungan bagi anda yang ingin membuka bisnis rumahan.
- Modal Lebih Kecil Keuntungan membuka bisnis rumahan adalah anda dapat mengatur modal yang anda keluarkan lebih kecil dibandingkan dengan modal yang anda keluarkan jika anda menyewa tempat lainnya.
- Memiliki Banyak Waktu Bersama Keluarga Keuntungan yang anda dapatkan dengan memulai bisnis rumahan adalah anda akan memiliki banyak waktu untuk bersama dengan anak anda. Anda bisa berbisnis dan memperoleh keuntungan sekaligus tidak melupakan tugas anda sebagai suami atau ibu rumah tangga. Bisnis rumahan ini sebenarnya cocok sekali bagi anda yang berperan sebagai ibu rumah tangga. Biasanya sebagai ibu rumah tangga sudah memiliki tanggung jawab yang berbeda dibandingkan dengan wanita lajang atau single. Ibu rumah tangga sudah memiliki tanggung jawab terhadap suami dan anaknya. Oleh karena itu, kebanyakan dari wanita yang memiliki karir bagus pada saat menjadi ibu rumah tangga mau tidak mau ia harus melepas karirnya. Bagi anda para ibu rumah tangga yang sudah tidak dapat lagi bekerja di kantoran dan berniat memulai bisnis rumahan menjadi seorang mompreneur, anda tidak perlu khawatir karena ada beberapa peluang bisnis rumahan kreatif yang dapat anda lakukan dengan keuntungan yang lebih menggiurkan pastinya dibandingkan dengan gaji seorang karyawan. Penjelasan lengkapnya akan kami jelaskan pada pembahasan berikutnya.
- Mendapatkan Uang Belanja Tambahan Sudah kami katakan di atas bahwa bisnis rumahan ini merupakan bisnis yang cocok dijalankan oleh anda para ibu rumah tangga atau mompreneur. Keuntungan mencoba bisnis rumahan selanjutnya adalah anda dapat mendapatkan uang belanja tambahan dari bisnis yang sedang anda jalankan. Selain itu, anda juga akan mendapatkan pengalaman menghandle sebuah bisnis agar dapat sukses dan berkembang.
- Menekan Biaya Pengeluaran Rumah Tangga Adanya tambahan penghasilan yang anda peroleh bisa jadi dapat menekan biaya pengeluaran rumah tangga setiap bulannya. Misalnya saja bagi ibu rumah tangga yang melakukan bisnis rumahan atau mompreneur, secara tidak langsung anda dapat membantu suami anda dalam hal pengeluaran biaya bulanan. Selain itu, anda juga tidak perlu menyewa baby sister untuk membantu merawat buah hati anda karena anda bisa berbisnis sambil lalu menjaga anak anda sendiri dirumah. Hal ini tentunya lebih aman kan?
- Mengatur Keuangan Lebih Baik Secara tidak langsung peluang bisnis yang akan anda lakukan setiap harinya akan membuat anda menjadi lebih cerdas dalam mengatur keuangan menjadi lebih baik. Bagaimana tidak? Dengan membuka sebuah bisnis anda harus pintar-pintar dalam mengatur keluar masuknya dana keuangan yang ada.
Nah sudah tahu kan apa saja keuntungan menjalan bisnis rumahan kreatif untuk mompreneur ? Selanjutnya kami akan menjelaskan mengenai beberapa bisnis rumahan untuk mompreneur. Yuk simak ulasannya berikut ini.
1. Bisnis Rumahan Sayur Organik
Peluang bisnis rumahan kreatif yang pertama dapat anda jalankan adalah menanam dan menjual sayuran organik. Menjual sayur organik merupakan peluang bisnis yang memiliki potensi keuntungan besar. Bagaimana tidak? Pada saat ini banyak orang sudah mulai peduli dengan kesehatannya. Ditambah lagi banyak bahan makanan yang berbahaya pada saat ini.
Peluang bisnis sayur organic merupakan salah satu peluang bisnis yang dapat anda jalankan. Anda dapat menanam berbagai macam sayur organik seperti bayam, kangkung, terong dan lain sebagainya. Pastikan anda mempelajari terlebih dahulu cara bercocok tanam sayur organik dengan benar.
2. Bisnis Rumahan Frozen Food
Peluang usaha rumahan selanjutnya adalah membuka bisnis kuliner frozen food. Frozen food merupakan salah satu bisnis kulliner favorit pada saat ini. Ada banyak produk frozen food yang dapat anda jual seperti nugget, sossis, risol, siomay, bakso, tempura pempek dan lain sebagainya.
Bagi anda yang ingin mencoba peluang bisnis rumahan frozen food anda dapat mendaftarkan diri sebagai agen dari supplier yang menyediakan jenis makanan ini. Atau jika anda memiliki kemampuan mengolah makanan frozen food anda bisa menjual produk anda sendiri. Hal terpenting yang harus anda lakukan adalah melakukan promosi kepada konsumen hingga dapat menarik minatnya.
3. Bisnis Rumahan Menu Diet Sehat
Menu diet sehat merupakan peluang bisnis kreatif lainnya yang dapat anda coba jalankan. Seperti yang sudah kami jelaskan sebelumnya, pada saat ini banyak orang yang sangat memperhatikan kesehatan.
Pada kondisi yang seperti ini anda dapat menawarkan jasa catering menu makanan diet sehat. Segmentasi pasar anda jika anda menjalankan bisnis adalah para ibu rumah tangga dan wanita yang menjalankan program diet sehat. Banyak sekali wanita yang sangat peduli terhadap penampilannya sehingga adanya menu diet sehat ini memiliki potensi kesuksesan yang luar biasa.
4. Bisnis Rumahan Ternak Ikan
Bagi anda yang bosan menjadi karyawan kantoran, anda dapat mencoba peluang bisnis yang satu ini yaitu bisnis rumahan ternak ikan. Anda dapat membudidayakan sesuai dengan minat anda dan yang berpotensi laku dipasaran seperti lele, belut, nila atau ikan hias dan cupang.
Bagi anda yang ingin mencoba bisnis rumahan yang satu ini, terlebih dahulu anda harus belajar mengenai bagaimana cara membudidayakan ikan sebelumnya. Selain itu apa saja yang harus dipersiapkan. Satu hal yang pasti harus dipersiapkan adalah kolam ikan dan bibit ikan yang akan anda budidayakan.
5. Bisnis Toko Kelontong
Peluang bisnis rumahan yang selanjutnya adalah membuka bisnis toko kelontong yang menyediakan berbagai macam bahan pokok makanan seperti beras, gula, bubuk kopi dan produk rumah tangga lainnya.
6. Menjadi Blogger
Bagi anda yang senang menulis anda bisa mencoba menjadi blogger dan memperoleh pendapatan dari pemasangan iklan pada blog anda. Menjadi blogger selain sebagai sarana aktualisasi diri melalui tulisan, anda juga dapat memperoleh tambahan penghasilkan dari iklan yang dipasang di blog atau website anda.
7. Menjadi Penulis Online
Penulis online bisa juga dikatakan sebagai peluang bisnis kreatif. Sama halnya dengan seorang blogger, bagi anda yang suka menulis anda dapat mendaftarkan diri anda menjadi penulis online suatu blog atau website orang lain.
Menjadi penulis online dapat anda lakukan dimana saja baik dirumah, atau pada saat anda liburan sekalipun anda masih bisa menerima orderan. Hal terpenting yang harus anda ingat adalah pastikan klien anda merasa puas dengan tulisan yang anda buat.
Demikian pembahasan mengenai beberapa peluang bisnis rumahan kreatif untuk mompreneur yang bisa dijalankan dengan mudah dari rumah dan dapat anda jadikan pilihan atau dapat anda jadikan referensi sebagai bisnis yang akan anda jalankan.
Contoh Bisnis Ibu Rumah Tangga Mompreneur
Bagi anda para ibu rumah tangga yang ingin mencoba peruntungan dan menambah pendapatan atau penghasilan anda bisa mencoba beberapa tips membangun bisnis rumahan berikut ini.
1. Membuka Bisnis Kuliner
Ini sangat cocok sekalli bagi anda para ibu rumah tangga dengan hobi memasak. Hal paling menyenangkan untuk dilakukan adalah sebuah hobi yang dibayar. Nah, bagi anda dengan hobi memasak anda bisa membuka bisnis kuliner.
Anda bisa membuka usaha catering untuk menambah penghasilan anda sebagai ibu rumah tangga. Anda juga dapat bekerja sama dengan kantor suami anda, jika misalnya suami anda merupakan karyawan di sebuah kantor. Anda bisa menawarkan jasa catering anda kepada karyawan disuatu kantor untuk sarapan atau makan siang.
2. Membuka Les Private
Bagi anda yang memiliki kemampuan luar biasa di bidang akademik, selain dapat mengajari anak anda, anda juga dapat mengajari teman-teman dari anak anda atau orang lain dengan membuka jasa les private.
Anda bisa membuka les private sesuai dengan bidang mata pelajaran anda kuasai, misalnya bagi anda yang memiliki kemampuan berbahasa asing, anda bisa membuka les bahasa asing yang sangat potensial sekali karena beberapa orang membutuhkan jasa ini baik untuk sekolah ke luar negeri ataupun bekerja.
3. Bisnis Baju Muslim atau Aksesoris Muslim
Bagi anda ibu rumah tangga yang mengerti fashion berbusana muslim atau hijab kekinian pada saat ini, anda juga bisa memulai peruntungan anda dengan menjual beberapa produk busana muslim atau aksesoris busana muslim seperti jilbab, deker, kaos kaki, legging dan sebagainya yang menguntungkan.
Bagi anda dengan keahlian menjahit dan mendesain, anda bisa membuat produk busana muslimah sendiri. Namun, apabila anda tidak bisa menjahit anda tidak perlu khawatir karena pada saat ini banyak produk muslimah disediakan oleh banyak supplier. Anda bisa mendaftarkan diri anda untuk dapat menjadi reseller sebuah produk busana muslim sesuai dengan kebutuhan anda.
4. Usaha Jasa Pengetikan
Usaha jasa pengetikan juga sangat cocok bagi anda para ibu rumah tangga yang ingin memulai bisnis. Jika anda memiliki kemampuan mengetik cepat dan tepat dalam waktu singkat anda bisa membuka jasa pengetikan yang dapat anda kerjakan dirumah.
Pada saat ini banyak sekali orang membutuhkan jasa pengetikan ini mulai dari jasa pengetikan seperti produk undangan ulang tahun, undangan pernikahan dan lain sebagainya.
Selain itu, ada juga jasa pengetikan seperti pengetikan makalah, proposal, skripsi dan sebagainya untuk memenuhi tugas mahasiswa tingkat akhir. Anda bisa melakukan pekerjaan ini dari rumah sambil lalu menjaga anak anda.
5. Penulis Konten (Content Writer)
Jasa penulisan konten merupakan bisnis ibu rumah tangga yang cukup potensial. Apalagi jika anda mengerti SEO dan dapat mengelola sebuah website hal ini akan menjadi nilai tambah bagi anda untuk menjadi penulis konten.
Jasa penulis konten biasanya banyak dibutuhkan oleh perusahaan yang tidak memiliki tenaga untuk membangun sebuah website atau sebuah blog.
6. Membuka Bisnis Laundry
Bisnis rumahan yang dapat anda jalankan untuk berikutnya adalah dengan menjalankan atau membuka jasa bisnis laudry. Anda hanya perlu bermodalkan mesin cuci yang sering anda gunakan di rumah. Setelah usaha laundry anda berkembang anda bisa menambah mesin cuci atau bahkan anda bisa mempekerjakan karyawan untuk mengurus bisnis anda.
7. Menjual Minuman Dingin
Usaha bisnis ibu rumah tangga yang dapat anda jalankan berikutnya adalah menjual minuman dingin. Setelah bisnis catering atau kuliner, anda juga bisa mencoba peruntungan dengan membuka toko minuman dingin.
Semua orang butuh minum, dan bisnis menjual minuman ini sangat berpotensi sekali jika dikembangkan. Apalagi jika anda memiliki bahan-bahan minuman dingin yang anda resep sendiri. Anda dapat melakukan branding pada produk minuman anda.