5+ Game Offline Seru yang Bisa Dimainkan Tanpa Kuota

  • April 26, 2024
  • SEO Agency Indonesia
  • 3 min read

Ada yang ingin banget main game online akan tetapi kuota menipis atau malah habis? Eits tenang guys! Tidak semua game yang seru itu game online lho!

Ada juga game offline seru yang Anda bisa mainkan. Dengan bermain game offline bahkan Anda bisa dapatkan keseruan bermain tanpa perlu kuota sedikitpun. Dijamin keseruan demi keseruan akan Anda dapatkan dengan bermain game offline seru tanpa kuota tersebut.

Jika Anda tertarik untuk bermain game offline yang seru tanpa menguras kuota Anda, berikut kami ulas 5+ daftar game offline seru yang bisa dimainkan tanpa kuota. Serunya dijamin nggak bakal kalah dengan game online biasanya!

5+ Game Offline Seru yang Bisa Dimainkan Tanpa Kuota

Game Ghost Battle 2

Game offline seru yang pertama direkomendasikan adalah game Ghost Battle 2. Game ini bukan game buatan developer luar negeri melainkan merupakan game buatan developer dalam negeri. Ghost Battle 2 merupakan suatu game yang mengajak Anda untuk ikut berperang dengan para hantu dari berbagai negara.

Terdapat beberapa tingkatan level pada game ini. Dalam memainkannya, agar Anda bisa naik level maka Anda harus menghancurkan castle milik musuh. Nantinya, semakin tinggi level Anda maka tingkat kesulitan untuk membasmi para hantu pun akan semakin sulit.

Game Subway Surfers

Game offline seru kedua yang juga tak kalah menarik untuk dimainkan dan tentu saja bisa dimainkan dalam kondisi offline adalah Subway Surfers. Game ini merupakan game yang sangat menarik dan berada di genre endless running.

Game ini menceritakan tentang seorang pencuri yang dikejar polisi. Sebagai pemain, Anda akan diajak berpetualang untuk lari supaya tidak sampai tertangkap polisi yang mengejar. Selama berlari dalam game, Anda harus bisa mengumpulkan poin emas sebanyak mungkin.

Dalam memainkan game ini, kecepatan tangan Anda akan sangat diperlukan jika ingin mendapatkan banyak koin dan sampai di level yang tinggi.

Game Cover Fire : Shooting Games

Baca juga  Cara Mendapatkan Kuota Tiktok Gratis Telkomsel Axis XL Tri Indosat

Bagi Anda yang suka tantangan dan suka dengan game yang bernuansa perang, maka game Cover Fire : Shooting Games menjadi game yang sangat cocok untuk Anda mainkan. Didalam game ini, Anda akan berperan sebagai seorang pemimpin dari pasukan bayaran dan harus melawan pasukan Tetracorp yang menjajah sebagian besar wilayah yang ada di bumi.

Game Legendary Warrior

Legendary Warrior merupakan game offline seru bergenre RPG. Didalam game ini, jalan ceritanya adalah  gamer harus berhadapan dengan para monster. Ada banyak monster yang harus dihadapi sepanjang game.

Namun tenang saja, ada banyak senjata dan keterampilan yang dibekalkan kepada gamer dalam game ini. Juga tersedia sebanyak 30 peta yang bisa membuat Anda merasa betah selama memainkannya.

Game Badland

Terakhir ada game berjudul Badland yang tak kalah seru. Game Badland merupakan suatu game yang memiliki desain cukup indah dan menyenangkan untuk dimainkan. Didalamnya, Anda akan ditugaskan untuk membantu sekelompok monster bulat melewati hutan gelap yang penuh dengan perangkap dan teka – teki yang mematikan.

Saking populernya game ini, game Badland tersedia ke dalam beberapa platform. Game Badland bisa dimainkan di platform android, PS4, Xbox One, dan Wii u dengan ekstra level. Berbagai petualangan didalam game Badland bisa dipastikan sangat seru dan menantang. Dijamin gamer tak akan bosan.

Itulah beberapa game offline seru yang bisa dimainkan tanpa kuota. Gamer pasti sangat suka dan merasakan keseruan dibalik game – game diatas. Selamat bermain!

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *