Rencana Anggaran Biaya (RAB)
Cost Planning atau RAB (Rencana Anggaran Biaya) adalah perkiraan perhitungan biaya yang dibutuhkan saat ingin melakukan suatu proyek tertentu. Biasanya, rancangan anggaran dana akan dibuat sebelum proyek atau suatu event dilaksanakan. Untuk menentukan harga satuan pekerjaan konstruksi diperlukan satuan acuan dasar, misalnya harga satuan pekerjaan pemasangan batu bata dan plesteran. Acuan tersebut adalah analisa biaya konstruksi (analisa harga satuan pekerjaan). Analisa biaya konstruksi yang pertama dikenal yaitu analisa BOW.
Metode BOW
Metode BOW (Burgerlijke Openbare Werken) merupakan salah satu metode penganggaran biaya kegiatan konstruksi yang telah digunakan sejak tahun 1921 yaitu pada masa kependudukan Belanda di Indonesia. BOW merupakan pedoman untuk analisa biaya yang digunakan secara konvensional. Penggunaan analisa BOW digunakan untuk menentukan bahan yang dibutuhkan dan upah tenaga kerja untuk membuat bahan yang dibutuhkan. Analisis BOW merupakan perhitungan biaya dengan mengalikan setiap satuan harga dengan unit pekerjaan yang dilakukan. Penganggaran dengan metode BOW terdiri dari daftar bahan bangunan serta koefisien upah. Kontraktor akan menganalisis biaya yang ditimbulkan melalui bahan dan pekerjaan konstruksi.
Kelemahan penggunaan metode BOW adalah perhitungan untuk unit kerja yang modern. Misalnya saja mengerjakan renovasi atap rumah dengan menggunakan bahan material kekinian seperti baja ringan. Kegiatan konstruksi dengan metode BOW dapat dilakukan untuk kegiatan yang menggunakan bahan-bahan yang sudah tersedia sejak jaman metode ini dibuat misalnya kayu. Kelemahan metode BOW ini membuat adanya metode baru. Untuk beberapa penkerjaan konstruksi padat karya atau yang sederhana, kontraktor masih menggunakan metode BOW karena dianggap lebih mudah untuk menghasilkan rancangan anggaran kepada klien.
RAB Renovasi Atap Rumah
Dalam Artikel RAB Renovasi atap rumah kali ini kami akan membedah studi proyek renovasi atap rumah tinggal ukuran datar atap 9m x 15m dengan 3 opsi metode pekerjaan. Opsi pertama adalah ganti atap keseluruhan dengan rangka atap baja ringan, genteng lama dipakai kembali. Opsi kedua adalah ganti kayu yang rusak saja, baik balok kayu, gording, usuk maupun reng kayu. Lalu opsi terakhir RAB renovasi atap adalah ganti balok kuda-kuda yang rusak dengan CNP baja C.125 Gording dengan CNP baja C.125 juga, usuk dengan profil baja ringan C.75.75 reng kayu dengan reng baja ringan. Artinya masih sistem 4 lapis konstruksi konvesional. Berbeda dengan sistem konstruksi baja ringan yang hanya menggunakan sistem dua lapis.
RAB Renovasi Atap Rumah Opsi 1
Ukuran datar atap 9m x 15m didapat luas datar adalah 135m2, untuk luas miring (bidang atap) 135m2 dibagi dengan cosinus kemiringan atap (30 derajat) menjadi 156m2. Opsi 1 ini adalah opsi yang paling banyak diminati pemilik rumah. Berikut dilampirkan biaya-biaya apa saja yang ada pada opsi ini.
- Rangka baja ringan terpasang : 130.000,- x 156m2 = Rp. 20.280.000,-
- Upah bongkar atap lama : 50.000,- x 156m2 = Rp. 7.800.000,-
- Upah pasang genteng existing: 40.000,- x 156m2 = Rp. 6.240.000,-
- Nok Genteng dgn cor2an beton terpasang Rp. Rp. 200.000,- x 48m2= Rp. 9.600.000,-
- Kekurangan nok genteng dan genteng: 10.000,- x 100pcs = Rp. 1.000.000,-
- Talang Jurai galvalume: 100.000,- x 10m’ = Rp. 1.000.000,-
- Sewa terpal : 5.000,- x 156m2 = Rp. 780.000,-
- Upah pembuangan sisa limbah: 300.000,- x 3rit = Rp. 900.000,-
TOTAL = Rp. 47.600.000,-
RAB Renovasi Atap Rumah Opsi 2
- Jasa pekerjaan bongkar genteng, reng: Rp. 110.000,- x 156m2 = Rp. 17.160.000,-
(perbaikan usuk, gording dan kuda2 kayu)
- Material reng kayu kamper 3×4: Rp. 40.000,- x 170btg = Rp. 6.800.000,-
- Material usuk / kaso kayu kamper 4×6: Rp. 80.000,- x 70btg = Rp. 5.600.000,-
- Material Gording & Kuda2 kayu kamper 6×12: Rp. 150.000,- x 30btg = Rp. 4.500.000,-
- Talang Jurai galvalume: Rp. 100.000,- x 10m’ = Rp. 1.000.000,-
- Sewa terpal : Rp. 5.000,- x 156m2 = Rp. 780.000,-
- Upah pembuangan sisa limbah: Rp. 300.000,- x 3rit = Rp. 900.000,-
TOTAL = Rp. 36.740.000,-
RAB Renovasi Atap Rumah Opsi 3
- Jasa pekerjaan bongkar genteng, reng: Rp. 110.000,- x 156m2 = Rp. 17.160.000,-
(perbaikan usuk, gording dan kuda2 kayu)
- Material reng baja ringan : Rp. 40.000,- x 120btg = Rp. 4.800.000,-
- Material Baja ringan C.75.75: Rp. 110.000,- x 56btg = Rp. 6.160.000,-
- Material Gording & Kuda2 CNP 125 2mm: Rp. 280.000,- x 24btg = Rp. 6.720.000,-
- Talang Jurai galvalume: Rp. 100.000,- x 10m’ = Rp. 1.000.000,-
- Sewa terpal : Rp. 5.000,- x 156m2 = Rp. 780.000,-
- Upah pembuangan sisa limbah: Rp. 300.000,- x 3rit = Rp. 900.000,-
TOTAL = Rp. 37.520.000,-
Dari penjelasan tiga opsi diatas ternyata opsi 2 dan opsi 3 hanya sedikit perbedaan RAB nya. Opsi 1 dengan opsi 2 maupun opsi 3 cukup besar perbedaan. Tetapi nilai lebih dari opsi 1 RAB renovasi atap rumah adalah sudah fix permanen sudah tidak ada lagi kayu yang tersisa dimana beresiko lapuk karena rayap maupun usia.
Mari kita kupas dan terapkan metode analisa BOW pada opsi 1 item pekerjaan rangka baja ringan, bisa dilihat tabel dibawah ini.
No. | URAIAN | SATUAN | VOLUME (Rp) | HARGA SATUAN (Rp) | HARGA |
1 m2 Pek. Pasangan Baja Ringan (Bersertifikat dan bergaransi 10 tahun) | |||||
Mobilisasi | Ls | 1.0000 | 9,000.00 | 9,000.00 | |
Main truss C-75-75 | m’ | 2.8000 | 14,870.00 | 41,636.00 | |
Roof Bottom/Reng R 33-0.45 | m’ | 5.1000 | 8,500.00 | 43,350.00 | |
Self drilling screw dia 6 x 20 mm (truss Screw) | bh | 25.0000 | 375.00 | 9,375.00 | |
Self drilling screw dia 4 x 16 mm (Roof Bottom Screw) | bh | 35.0000 | 350.00 | 12,250.00 | |
Dynabol dia 12 x 120 mm | bh | 1.0000 | 1,500.00 | 1,500.00 | |
Tukang | oh | 0.2470 | 45,000.00 | 11,115.00 | |
Tukang Besi Profil | Oh | 0.1760 | 50,000.00 | 8,800.00 | |
Kepala Tukang Besi Profil | Oh | 0.1170 | 52,500.00 | 6,142.50 | |
Alat Bantu (Mesin Bor Listrik)/Genset | Ls | 1.0000 | 4,500.00 | 4,500.00 | |
Gambar Desain | m2 | 1.0000 | 2,340.00 | 2,340.00 | |
Total | 150,008.50 | ||||
Keuntungan Max 10% | 15,000.85 | ||||
Total Harga | 165,009.35 | ||||
Dibulatkan | 165,000.00 |
Terlihat biaya yang umum harga satuan dari rangka baja ringan adalah Rp. 165.000,- sedangkan pada RAB opsi 1 yang kami buat jauh lebih murah yaitu Rp. 130.000,-