Cara cek nomor smartfren sendiri dengan mudah dan cepat menggunakan sms 995, kode dial *995#, aplikasi my smartfren 4G unlimited prepaid registration check
Dulu ada sebuah nama operator jaringan nirkabel yang bernama PT. Mobile 8 Telecom Tbk, yang sekarang berubah menjadi PT. Smartfren Telecom Tbk.
Perusahaan konglomerat dan terbuka ini memiliki produk yang sangat penting di dunia teknologi semacam sekarang untuk menghubungkan antara satu orang dengan yang lainnya sekalipun ada pada jarak yang jauh secara instan.
Produk tersebut berupa kartu SIM telepon yang mampu bertahan di tengah-tengah persaingan yang begitu ketat.
Membawa merk sama dengan nama perusahaannya, kartu Smartfren tentunya memiliki banyak kelebihan dibandingkan dengan kartu SIM lainnya, sehingga masih ada komunitas setia yang masih menggunakannya.
Namun selalu ada masalah klasik berupa lupa nomor atau perihal lainnya menyangkut kartu tersebut.
Jika salah satunya adalah kamu, maka tinggal simak saja tutorial cek nomor smartfren berikut ini! Dijamin tak akan menghabiskan waktu lebih dari 10 menit untuk bisa mengetahuinya!
Cara Cek Nomor Smartfren Dengan Mudah
Ada nomor yang tertera pada kemasan kartu perdana yang baru saja dibeli. Namun ada kalanya kita tak sempat mengingat, menyimpan, atau mencatatnya sementara kemasan tersebut telah terbuang secara tak sengaja.
Ada pula kejadian dimana nomor kartu smartfren tersebut sudah disimpan di handphone namun belum sempat kita ingat. Lalu tiba-tiba handphone kita rusak atau ke-reset pabrik sehingga semua data di dalamnya habis tak bersisa.
Saat itu terjadi, kamu tak usah panik karena kita masih bisa menemukan nomor smartfren dengan begitu mudah.
Ikuti saja cara singkat dan ramah berikut, dijamin tokcer!
Cara 1 – Kirim SMS
Cara pertama mengharuskan kita mengirimkan sebuah pesan atau SMS. Untungnya, cara ini tak membutuhkan biaya pulsa sehingga sekalipun nomor tersebut cekak, masih bisa dilakukan dengan mudah.
Adapun caranya adalah sebagai berikut:
- Buka aplikasi atau menu ‘Pesan’ atau ‘SMS’ di handphone masing-masing.
- Tekan ikon ‘tulis baru’.
- Pada bagian ‘pilih penerima’, silahkan ketikan angka 995. Lalu tekan tombol ‘tulis pesan’.
- Pada kolom pesan silahkan ketikan kata “CEK” lalu tekan tombol ‘KIRIM’.
- Tunggu beberapa saat hingga ada SMS masuk dari operator smartfren.
- Operator akan mengirimkan kita detail nomor dengan pesan yang berbunyi: Nomor Smartfren Anda 08xxxxxx.
Seperti yang sudah disebutkan di atas bawa cara ini tak mengharuskan kita memiliki pulsa terlebih dahulu sekalipun nantinya ada pop up berupa peringatan bahwa mungkin saja pengiriman tersebut memakan pulsa.
Kamu tak perlu takut juga karena semisalnya memang mengambil pulsa, maka tak akan menghabiskan hingga lebih dari 500 rupiah.
Cara 2 – Kode Dial
Katakanlah kamu memang khawatir dan tak rela jika pulsa kamu tertarik, maka bisa mengikuti cara cek nomor smartfren dengan kode dial.
Cara ini lebih sering digunakan oleh pengguna handphone untuk berbagai macam alasan, yakni melalui kode dial.
Untuk melakukannya, silahkan ikuti langkah berikut:
- Buka menu atau aplikasi ‘telepon’ pada handphone masing-masing.
- Ketikkan angka dial berupa *995#, lalu ketik ikon ‘Panggil’.
- Pilih menu “Package dan Benefit” dengan mengetikan angka sesuai yang tertera pada popup tersebut. Lalu tekan tombol ‘kirim’.
- Di popup selanjutnya, silahkan pilih menu “Info Anda” dengan mengetikan nomor urut yang sesuai. Lalu tekan tombol ‘kirim’.
- Silahkan pilih menu “Cek Pulsa”, lalu tekan tombol ‘kirim’.
- Di popup berikutnya maka akan ada informasi berupa sisa pulsa dan nomor smartfren kita.
Bisa dibilang ini adalah cara sejuta umat untuk mengetahui nomor smartfren yang kelupaan. Berbeda dengan cara SMS di atas, kode dial lebih aman dan 100% tidak akan mengambil pulsa kita selama mengikuti arahan dengan tepat.
Cara 3 – Aplikasi My Smartfren
Cara cek nomor smartfren ketiga ini cukup ribet karena mengharuskan kita untuk mendownload terlebih dahulu aplikasi My Smartfren yang ada di Google Play Store atau App Store.
Jadi cara ini lebih disarankan buat kamu yang tak mengingat kode dial dan enggan mengirimkan SMS, akan tetapi sudah tersedia aplikasi tersebut jauh-jauh hari.
Perlu dicatat juga bahwa cara ini mengharuskan kita memiliki kuota internet. Sekalipun tak banyak memakan data, akan tetapi tidak akan bekerja jika kuota kamu tersisa 0MB di handphone.
Anggap saja kamu sudah menginstal dan memiliki aplikasi tersebut di handphone, kemudian tinggal ikuti saja langkah berikut ini.
- Buka aplikasi “My Smartfren” di handphone masing-masing.
- Silahkan login dengan memasukan alamat email dan password.
- Setelah masuk, kita akan dibawa ke ‘beranda’ atau tampilan depan dari aplikasi tersebut.
- Silahkan lihat ke bagian atas kanan layar kamu, di sana sudah tertera nomor yang tengah kamu miliki saat ini.
Tak hanya itu saja, aplikasi ini juga menyediakan informasi tambahan berupa sisa pulsa, sisa kuota, paket yang diambil, dan masih banyak lagi.
Cara Cek Nomor Smartfren 4G Unlimited
Di dunia internet, kata unlimited ini memang selalu menarik hati untuk didapatkan. Bagaimana tidak, kita nantinya bisa mengakses berbagai macam situs dan mendownload berbagai macam data tanpa dibatasi oleh kuota.
Smartfren sendiri menyediakan sebuah paket 4G unlimited bagi para penggunanya. Hanya saja, ada kalanya kita tak yakin apakah nomor kita sudah menjadi 4G atau belum, dan sudah unlimited atau belum.
Jadi lebih baik mengeceknya terlebih dahulu agar ada perasaan lega di hati.
Untuk melakukannya, silahkan ikuti langkah cara mengecek nomor smartfren cara 1 di atas (melalui SMS).
Jika kamu berhasil mengikutinya secara tepat, maka selain dari nomor smartfren yang tertera pada SMS operator tersebut, juga disediakan informasi lainnya yang wajib kamu perhatikan dengan seksama.
Misalnya, ada sebuah informasi mengenai sisa waktu telepon gratisan ke operator lain dan paket bicara sepuasnya ke sesama Smartfren. Ada pula masa berlaku dari paket dan kartu yang tengah di pakai.
Di bagian SMS kedua, kita bisa melihat adanya status apakah nomor smartfren kita sudah memiliki paket unlimited atau belum.
Dari sini kita disarankan juga untuk menggunakan aplikasi My Smartfren untuk menggunakan Package dan Benefit lainnya terkait dengan layanan internet unlimited tersebut.
Apakah Nomor Smartfren Bagus?
Paket unlimited tersebut tentunya bisa kamu nikmati secara bebas terutama di kota-kota besar karena jaringan 4G cenderung kuat dan bahkan selalu tersedia setiap harinya
Misalnya di Jakarta, Bandung, dan Yogyakarta, jangkauan sinyal smartfren sangatlah bagus. Namun tetap berhati-hati saat kamu menggunakannya di Pulau Dewata Bali.
Apalagi di daerah terpencil, ada banyak para pelancong lokal yang melaporkan bahwa jaringan Smartfren sangatlah buruk di daerah tersebut. Bukan hanya 4G sulit diakses, sebagian besar sinyal yang tersedia berupa Edge atau bahkan hilang sinyal selama seharian penuh.
Jadi sekalipun Smartfren menawarkan paket internet unlimited yang menggiurkan, selalu cek terlebih dahulu lokasi tempat kamu tinggal sebelum menggunakannya ya!
Demikian pembahasan mengenai cara cek nomor smartfren.